Sistem Informasi Pengelolaan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Fakultas Teknik UHAMKA Berbasis Website

ALFIAN, MUHAMMAD dan SUGEMA, SUGEMA (2021) Sistem Informasi Pengelolaan Kenaikan Jabatan Fungsional Dosen Fakultas Teknik UHAMKA Berbasis Website. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA.

[thumbnail of FT_TI_1603015103_ MUHAMMAD ALFIAN.pdf] Text
FT_TI_1603015103_ MUHAMMAD ALFIAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Kenaikan jabatan fungsional dosen ke jenjang yang lebih tinggi merupakan bentuk pembinaan karir bagi seorang dosen, dosen yang bersangkutan harus dapat mengumpulkan sejumlah angka kredit sebagai syarat untuk kenaikan jabatan tersebut. Sistem informasi pengelolaan kenaikan jabatan fungsional dosen berbasis website dibangun bertujuan untuk memudahkan dosen dalam melakukan proses pengajuan kenaikan jabatan fungsional tanpa harus mengalami kendala kehilangan data dan keterlambatan waktu pengajuan kenaikan jabatan fungsional serta memudahkan pimpinan fakultas dalam pemantauan kenaikan jabatan fungsional dosen. Angka kredit adalah suatu proses penilaian atas kinerja dosen yang dilihat dari aktivitas-aktivitas yang telah dilakukan berdasarkan pedoman penilaian angka kredit kenaikan jabatan fungsional dosen. Metode yang digunakan yaitu metode prototype, karena mockup yang dirancang berdasarkan evaluasi dari pengguna. Maka dari penelitian ini dihasilkan sebuah sistem informasi kenaikan jabatan fungsional dosen berbasis website. Kesimpulan yang didapat dari penelitian ini perancangan sistem informasi pengelolaan kenaikan jabatan fungsional dosen Fakultas Teknik UHAMKA berbasis website dapat berhasil dijalankan pada dekstop browser serta berhasil mempermudah dalam melakukan proses pengajuan kenaikan jabatan fungsional dosen.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Informatika
Depositing User: Teknik informatika
Date Deposited: 25 Jun 2021 04:15
Last Modified: 16 Jun 2022 02:36
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/8672

Actions (login required)

View Item View Item