Penggunaan Teknik Shadowing Terhadap Kemampuan Berbicara Bahasa Jepang (Kaiwa) (Penelitian Eksperimen Mahasiswa Semester IV Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang FKIP UHAMKA)

Andria, Nur Aini dan Karnawati, Rita Agustina (2022) Penggunaan Teknik Shadowing Terhadap Kemampuan Berbicara Bahasa Jepang (Kaiwa) (Penelitian Eksperimen Mahasiswa Semester IV Program Studi Pendidikan Bahasa Jepang FKIP UHAMKA). Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof.Dr. Hamka.

[thumbnail of Nur Aini Andria.pdf]
Preview
Text
Nur Aini Andria.pdf

Download (977kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi dengan masih jarangnya pemanfaatan media dalam kegiatan pembelajaran kaiwa dan masih dirasa kurang efektif serta kreatif pada saat pembelajaran sehingga pembelajar mudah jenuh. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui kemampuan berbicara bahasa Jepang sebelum dan sesudah menggunakan teknik shadowing, serta mengetahui efektivitas dari teknik shadowing.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan model one-group pretest-posttest dengan memberikan tes sebelum dam sesudah perlakuan, responden dalam penelitian sebanyak 10 orang. Berdasarkan hasil perhitungan SPSS 25, diketahui bahwa nilai rata-rata hasil belajar pre-test sebesar 70,50 dan post-test sebesar 77,50. Pada tabel paired samples test dengan hasil nilai Sig (2-tailed) adalah 0,000 < 0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima, yang berarti terdapat pengaruh penggunaan teknik shadowing terhadap kemampuan berbicara bahasa Jepang.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: A General Works
L Education
P Language and Literature > PL Languages and literatures of Eastern Asia, Africa, Oceania
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa Jepang
Depositing User: libfkip libfkip libfkip
Date Deposited: 10 Jul 2023 09:07
Last Modified: 10 Jul 2023 09:07
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/25122

Actions (login required)

View Item View Item