Aqriba, Hilya dan Amirullah, Gufron (2021) PENGARUH MEDIA POWERPOINT INTERAKTIF TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS X PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof.Dr. Hamka.
Preview |
Text
HILYA AQRIBA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Dalam pembelajaran, berbagai masalah yang sering dijumpai diantaranya siswa
kurang mampu memahami materi pelajaran yang disampaikan guru sehingga hasil
belajar siswa kurang sesuai dengan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk
menguji pengaruh media Powerpoint interaktif terhadap hasil belajar siswa kelas X
pada materi pencemaran lingkungan. Metode penelitian yang digunakan adalah
kuasi eksperimen dengan desain penelitian Posttest only control design. Populasi
dalam penelitian ini seluruh siswa SMA Muhammadiyah 23 Jakarta kelas X jurusan
IPA semester genap. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik cluster
random sampling, diperoleh dua kelompok penelitian, yaitu kelas X Mipa 1 sebagai
kelas kontrol dan kelas X Mipa 2 sebagai kelas eksperimen. Instrumen yang
digunakan pada penelitian ini adalah instrumen tes tertulis yang terdiri atas 30 butir
soal pilihan ganda. Indikator yang diukur adalah ranah kognitif siswa dengan
jenjang soal C1-C5. Hasil menunjukkan rata-rata hasil belajar yang dilihat dari
posttest siswa kelas eksperimen sebesar 66,90. Adapun kelas kontrol memperoleh
nilai rata-rata sebesar 39,61. Uji hipotesis menggunakan uji t pada taraf signifikansi
α=5% diperoleh thitung 4,31 > ttabel 1,68 yang berarti H0 ditolak. Dengan
demikian penggunaan media Powerpoint interaktif berpengaruh terhadap hasil
belajar siswa kelas X pada materi pencemaran lingkungan.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | L Education Q Science > Q Science (General) Q Science > QH Natural history > QH301 Biology |
Divisions: | Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi |
Depositing User: | libfkip libfkip libfkip |
Date Deposited: | 10 Jul 2023 08:52 |
Last Modified: | 10 Jul 2023 08:52 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/24978 |
Actions (login required)
View Item |