Adopsi Aplikasi Qasir Ukm Belimbing Di Desa Tanjung Anom Kabupaten Tangerang

Muhammad, Hilmi Kujiatna (2019) Adopsi Aplikasi Qasir Ukm Belimbing Di Desa Tanjung Anom Kabupaten Tangerang. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof DR HAMKA.

[thumbnail of FISIP_ILKOM_MUHAMAD HILMI KUJIATNA_1506015109.pdf]
Preview
Text
FISIP_ILKOM_MUHAMAD HILMI KUJIATNA_1506015109.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Dalam melakukan kegiatan usahanya UKM Belimbing mempunyai permasalahan dalam proses berwirausaha, masalah tersebut membuat UKM Belimbing harus mempunyai solusi dari permasalahan yang terjadi didalamnya dan mengharuskan UKM Belimbing menggunakan aplikasi Qasir untuk proses kelancaran usaha, Peneliti meneliti adopsi aplikasi Qasir UKM Belimbing di Desa Tanjung Anom Kabupaten Tangerang. Tujuan peneliti dalam penelitian ini yaitu untuk memahami proses adopsi aplikasi Qasir UKM Belimbing di Desa Tanjung Anom Kabupaten Tangerang. Qasir adalah salah satu aplikasi dengan fungsi dan kegunaan mengatur dan menghitung dari adanya kegiatan usaha. Penelitian ini menggunakan paradigma konstruktivisme dan pendekatan kualitatif dengan metode studi kasus. Peneliti menggunakan teori Difusi Inovasi Proses Adopsi inovasi di organisasi. Dalam teori Difusi Inovasi peneliti menggunakan metode studi kasus untuk memperkaya hasil penemuan. Hasil penelitian terdapat beberapa tahapan dan proses dari adanya adopsi aplikasi Qasir di UKM Belimbing, tahap pertama ialah inisiasi yang terdiri dari Penjadwalan agenda dan penyesuaian pada tahap ini agenda dibuat dengan cara mengidentifikasi masalah, dan membuat regulasi untuk proses adopsi aplikasi Qasir, pada konsep kedua yaitu penyesuaian dilakukan sosialisasi dan evaluasi dari hasil sosialisasi dan terdapat anggota yang bisa mengadopsi lebih cepat karena faktor lingkungan, tahap kedua ialah implementasi dan terdapat tiga konsep, re-strukturasi, klarifikasi, rutinisasi. Pada konsep re-strukturasi terdapat perubahan dalam tugas dan tanggung jawab karena kebutuhan organisasi akan proses adopsi. Konsep klarifikasi terdapat empatbelas anggota yang sudah berhasil mengadopsi, banyak faktor dan penyebab, enam anggota meninggalkan adopsi. konsep rutinisasi empatbelas anggota mengikuti acara dan menggunakan aplikasi Qasir sebagai alat untuk bertransaksi didalam usahanya. Saluran yang digunakan ialah media massa pada account youtube qasirid. Penelitian selanjutnya disarankan untuk mengkaji menggunakan pendeketan kuantittif dengan teori difusi inovasi ,guna memperkaya literatur penelitian ilmu komunikasi khususnya pada bidang hubungan masyarakat.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences
J Political Science > JA Political science (General)
Skripsi
Divisions: Fakultas Ilmu Sosial & Politik > Ilmu Komunikasi
Depositing User: lib libuhamka upt
Date Deposited: 13 Apr 2023 04:51
Last Modified: 13 Apr 2023 04:51
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/24619

Actions (login required)

View Item View Item