Indriyani, Putri (2019) Pengaruh Penyuluhan dan Media Leaflet terhadap Pengetahuan Pria Usia Subur tentang Gizi Seimbang di RW 04 Kelurahan Lebak Wangi, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang Tahun 2019. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof Dr. Hamka.
Preview |
Text
FIKES_GIZI_ 1505025106_PUTRI INDRIYANI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Salah satu penyebab masalah gizi adalah karena minimnya pengetahuan. Kurangnya informasi yang didapatkan dilingkungan sekitar berdampak kepada pengetahuan seseorang, dalam menyampaikan sebuah informasi diperlukan adanya metode yang baik dan media yang dapat membantu proses penerimaan informasi tersebut. Berdasarkan survey pendahuluan yang dilakukan peneliti didapatkan hasil sebanyak 70% pria usia subur memiliki pengetahuan gizi seimbang yang kurang. Untuk itu tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh penyuluhan dan media leaflet terhadap pengetahuan pria usia subur tentang gizi seimbang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian quasi experiment dengan pre-post test control group design. Penelitian ini dilakukan di RW 04 Kelurahan Lebak Wangi, Kecamatan Sepatan Timur, Kabupaten Tangerang Tahun 2019. Melibatkan 40 subjek penelitian masing-masing 20 kelompok kontrol dan 20 kelompok intervensi. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna pengetahuan gizi seimbang sebelum dan sesudah pemberian penyuluhan dan media leaflet pada kelompok kontrol dan kelompok intervensi (p value =0,000). Dan terdapat perbedaan yang bermakna pengetahuan sesudah diberikan intervensi pada kelompok kontrol dan intervensi (p value= 0,000). Dapat dieimpulkan bahwa terdapat pengaruh penyuluhan dan media poster terhadap pengetahuan pria usia subur.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) R Medicine > RA Public aspects of medicine > RA0421 Public health. Hygiene. Preventive Medicine Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Gizi |
Depositing User: | libfikes libfikes libfikes |
Date Deposited: | 30 Aug 2022 07:05 |
Last Modified: | 30 Aug 2022 07:05 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/16913 |
Actions (login required)
View Item |