Pengembangan Pembangkit Listrik pada Dinding Bangunan Sederhana dengan Generator Termoelektrik

Akbar, Reza Ferizal (2021) Pengembangan Pembangkit Listrik pada Dinding Bangunan Sederhana dengan Generator Termoelektrik. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA.

[thumbnail of eSTM-2021029 Reza Ferizal Akbar.pdf]
Preview
Text
eSTM-2021029 Reza Ferizal Akbar.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini tentang pengembangan pembangkit listrik dengan generator termoelektrik sebagai sumber energi dan dinding bangunan sebagai media. Tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan kinerja generator termoelektrik sebagai sumber energi pada dinding bangunan. Energi listrik dihasilkan dengan mengubah energi panas menggunakan generator termoelektrik tipe TEC 12706. Metodologi yang digunakan adalah eksperimental. Penelitian dilakukan dengan menggunakan kerangka dari material baja hollow. Susunan generator termoelektrik terdiri dari aluminium penyerap kalor dari panas matahari, sistem termoelektrik yang terdiri dari 15 modul termoelektrik yang dikelilingi styrofoam, dan dilekatkan pendingin air. Pendingin terbuat dari aluminum yang dialiri air dengan debit 1,5 lpm sehingga perbedaan suhu mencapai 2 oC. Pengujian dilakukan mulai pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB dengan menghadapkan sistem generator ke arah utara. Parameter masukan sistem yang diukur adalah, temperatur aluminium penyerap kalor, sisi panas termoelektrik, temperatur sisi dingin termoelektrik, temperatur pendingin, temperatur air masuk, temperatur air keluar, temperatur air bak, dan debit air. Sementara parameter luaran sistem yang diukur adalah tegangan dan arus listrik. Arus yang didapatkan maksimum sebesar 0,54 A dan tegangan maksimum sebesar 0,08 V. Daya luaran yang dihasilkan dan efisiensi termoelektrik didapatkan dari hasil perhitungan. Penelitian menghasilkan daya keluaran maksimum sebesar 0,0432 W, koefisien Seeback maksimum 0,5000 V/K dan efisiensi rata-rata termoelektrik sebesar 4%.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: Skripsi
T Technology > TJ Mechanical engineering and machinery
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: libft libft libft
Date Deposited: 21 Jun 2022 01:08
Last Modified: 01 Nov 2022 08:32
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15055

Actions (login required)

View Item View Item