PENGARUH KOMBINASI SUKROSA DAN FRUKTOSA CAIR SEBAGAI PEMANIS TERHADAP SIFATFISIK KEMBANG GULA JELI SARI BUAH PARE (Momordica charantia L.)

Ari, Widayanti dan Naniek, Setiadji Rajab dan Rizka Annisa, Damayanti PENGARUH KOMBINASI SUKROSA DAN FRUKTOSA CAIR SEBAGAI PEMANIS TERHADAP SIFATFISIK KEMBANG GULA JELI SARI BUAH PARE (Momordica charantia L.). PENGARUH KOMBINASI SUKROSA DAN FRUKTOSA CAIR SEBAGAI PEMANIS TERHADAP SIFATFISIK KEMBANG GULA JELI SARI BUAH PARE (Momordica charantia L.).

[thumbnail of farmasains-uhamka-vol-2-no-1-ari-widayanti.pdf]
Preview
Text
farmasains-uhamka-vol-2-no-1-ari-widayanti.pdf

Download (3MB) | Preview

Abstract

Buah pare (Momordica charantia L) secara tradisional digunakan sebagai peluruh dahak, menambah nafsu makan, penurun panas dan penyegar badan. Adapun kandungan dari buah pare diantaranya karantin, hydroxytryptamine, glikosida cucurbitacin, vitamin A, B dan C. Penelitian
ini menggunakan kombinasi sukrosa dan fruktosa cair sebagai pemanis dengan penambahan NaCI pada buah pare dalam pembuatan kembang gula jeli. Perbandingan antara sukrosa dan fruktosa cair adalah 1:2. Penggunaan kombinasi sukrosa dan fruktosa dalam kembang gula jeli divariasikan dari konsentrasi 25, 30, 35 dan 405. Parameter yang diamati untuk mengetahui sifat fisik kembang gula jeli meliputi kekerasan, kelengketan dan kekenyalan serta uji kesukaan untuk melihat tingkat kesukaan panelis terhadap produk yang dihasilkan. Hasil penelitian menunjukkan semakin tinggi konsentrasi sukrosa dan fruktosa cair yang digunakan dalam
pembuatan kembang gula jeli akan mengakibatkan penurunan kekerasan dan kekenyalan. Hal ini menunjukkan adanya peningkatan pemanis akan mempengaruhi sifat fisik kembang gula jeli yang dilihat dari kekerasan dan kekenyalan. Datauji chi-sguare dengan menggunakan panelis berjumlah 20 orang dapat disimpulkan bahwa tingkat kemanisan yang disukai panelis adalah formula 4 dan untuk tingkat penampilan panelis lebih menyukai formula 1.

Item Type: Article
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Ekonomi
Depositing User: Furqon FFS
Date Deposited: 04 Feb 2019 02:42
Last Modified: 11 Aug 2020 17:37
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/626

Actions (login required)

View Item View Item