Fitriani, Somariah (2018) UPAYA MENINGKATKAN PROFESIONALISME GURU MELALUI PELATIHAN AKADEMIC WRITING. In: Konferensi Nasional PKMCSR ke 4 Tahun 2018 Pengabdian Masyarakat dan Corporate Social responsibility, 23-25 Oktober 2018, Lombok, Nusa Tenggara Barat.
Preview |
Text (Artikel prosiding)
Prosiding PKMCSR 2018.pdf - Published Version Download (2MB) | Preview |
Preview |
Text (hasil review 1)
prosiding_UpayaProfesionalisme_Reviewer1.pdf - Other Download (792kB) | Preview |
Preview |
Text (hasil review 2)
prosiding_Upayaprofesioalisme_Reviewer2.pdf Download (810kB) | Preview |
Preview |
Text (hasil turnitin)
Turnitin pelatihan academic writing.pdf - Other Download (2MB) | Preview |
Abstract
Tujuan utama dari pelatihan academic writing ini adalah untuk meningkatkan profesionalisme guru dalam ketrampilan menulis, dimana kompetensi profesional merupakan salah satu kompetensi yang
wajib dimiliki guru selain kompetensi pedagogik, sosial dan kepribadian. Selain itu, di abad 21 ini guru menjadi bagian dari masyarakat pengetahuan akibat perubahan masyarakat industri. Dengan
demikian, mereka juga dituntut menjadi guru professional yang ditantang untuk melakukan akselerasi terhadap perkembangan informasi, teknologi dan komunikasi dan menjadi pembelajar sepanjang karir mereka melalui salah satunya adalah keikutsertaan dalam pelatihan, workshop, seminar maupun konferensi baik yang bertaraf nasional maupun internasional. Pelatihan academic writing ini lebih memfokuskan pada penulisan artikel untuk makalah konferensi, publikasi di jurnal dan di Koran atau media massa. Tiga puluh lima (35) guru dari Madrasah Tsanawiyah (Mts) dan Madrasah Aliyah (MA) Pondok Pesantren Darul Muttaqien yang terletak di Parung Bogor berpartisipasi dalam kegiatan ini. Pelatihan ini dilaksanakan selama 15 jam yang dibagi menjadi 3 sesi pertemuan. Ada empat (4)
metode pelaksanaan yang dilakukan dalam pelatihan ini yaitu metode ceramah, metode brainstorming dan diskusi, metode demonstrasi dan metode pendampingan. Target khusus dalam pelatihan adalah peningkatan jumlah keikutsertaan para guru sebagai pemakalah dalam kegiatan seminar dan konferensi atau publikasi ilmiah baik di Koran, media massa ataupun jurnal. Dari hasil pelatihan diperoleh data bahwa dari 35 peserta, 1 peserta yang makalahnya sudah memenuhi standar penulisan artikel baik dalam Indonesia maupun bahasa Inggris, 5 peserta yang sudah mampu menulis namun masih banyak perbaikan, dan sisanya masih perlu banyak latihan yang intensif. Walaupun hasilnya tidak signifikan, namun antusias peserta dalam mengikuti kegiatan dan bimbingan sangat tinggi dilihat dari hasil evaluasi dengan nilai rata rata 37,68 dari nilai total 40. Dapat disimpulkan bahwa pelatihan academic writing memberikan manfaat dan menambah kesadaran guru akan perlunya mengasah ketrampilan menulis.
Kata kunci: academic writing, profesionalisme, ketrampilan menulis, guru.
Item Type: | Conference or Workshop Item (Paper) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > DD Germany |
Divisions: | Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan |
Depositing User: | Somariah Fitriani |
Date Deposited: | 09 Jan 2021 13:12 |
Last Modified: | 20 Mar 2021 11:02 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/5122 |
Actions (login required)
View Item |