Ishaq Nuriadin, Ishaq (2015) PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTUAN PROGRAM GEOMETER’S SKETCHPAD DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KONEKSI DAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP. PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTUAN PROGRAM GEOMETER’S SKETCHPAD DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KONEKSI DAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP, 4 (2). pp. 168-181.
Preview |
Text
PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL BERBANTUAN PROGRAM GEOMETER’S SKETCHPAD DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN KONEKSI DAN KOMUNIKASI MATEMATIS SISWA SMP.pdf Download (576kB) | Preview |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah menelaah peningkatan kemampuan koneksi dan komunikasi matematik siswa SMP yang diterapkan pembelajaran kontekstual berbantuan program Geometer’s Sketchpad dibandingkan dengan siswa yang diterapkan pembelajaran konvensional, keterkaitan antara kemampuan koneksi dan komunikasi matematis, sikap siswa terhadap pembelajaran kontekstual berbantuan program Geometer’s Sketchpad, dan aktivitas siswa selama pembelajaran kontekstual berbantuan program Geometer’s Sketchpad berlangsung. Penelitian ini menggunakan desain quasi eksperimen dengan kelompok kontrol pretes dan postes. Kelompok eksperimen memperoleh pembelajaran kontekstual berbantuan program Geometer’s Sketchpad dan kelompok kontrol memperoleh pembelajaran konvensional. Untuk mendapatkan data hasil penelitian digunakan instrumen berupa tes kemampuan koneksi, komunikasi matematis dan lembar observasi. Subjek penelitian siswa SMP Negeri 3 Tangerang di Propinsi Banten dengan subjek sampel adalah siswa kelas VII sebanyak dua kelas dari sepuluh kelas yang ada dipilih secara acak. Hasil dari penelitian ini yaitu: (1)Terdapat perbedaan peningkatan kemampuan koneksi dan komunikasi matematik antara kelompok siswa yang belajar dengan menggunakan pendekatan kontekstual dibandingkan dengan siswa yang belajar dengan pendekatan konvensional; (2) Terdapat korelasi positif yang cukup antara kemampuan koneksi dan komunikasi matematik siswa; (3) Pembelajaran dengan menggunakan pendekatan kontekstual memperlihatkan motivasi dan keterlibatan siswa yang baik sehingga terbangun suatu masyarakat belajar dengan suasana yang kondusif.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pembelajaran Kontekstual, Geometer’s Sketchpad, Kemampuan Koneksi dan Komunikasi Matematis |
Subjects: | C Auxiliary Sciences of History > CC Archaeology |
Depositing User: | admin repository uhamka |
Date Deposited: | 23 May 2016 12:27 |
Last Modified: | 23 May 2016 12:27 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/50 |
Actions (login required)
View Item |