Rizka, Anggun Hadiyani dan Engla, Merizka dan Sri, Wahyuni Handayani (2022) GAMBARAN PENDERITA TB-XDR BERDASARKAN PEMERIKSAAN LINE PROBE ASSAY LINI DUA DI RSUP PERSAHABATAN PERIODE JANUARI-JULI 2022. Bachelor thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA.
Preview |
Text
AS03-230039 oke.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
GAMBARAN PENDERITA TB-XDR BERDASARKAN PEMERIKSAAN
LINE PROBE ASSAY LINI DUA DI RSUP PERSAHABATAN
PERIODE JANUARI-JULI 2022
Rizka Anggun Hadiyani
1804034062
Resiko kejadian TB dipengaruhi oleh banyak faktor, diantaranya adalah faktor
usia, jenis kelamin, sebaran wilayah dan penyakit penyerta seperti HIV (Human
Immunodeficiency Virus) dan DM (Diabetes millitus). TB-XDR merupakan
resistensi Mycobacterium tuberculosis (MTB) terhadap obat ganda pada lini
pertama disertai resistensi terhadap obat golongan fluoroquinolone dan obat
injeksi lini kedua. Line Probe Assay (LPA) lini dua merupakan pemeriksaan
laboratorium direkomendasikan oleh WHO untuk mendeteksi TB-XDR.
Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan metode deskriptif dengan
desain cross-sectional dan teknik pengumpulan sampel dengan purposive
sampling. Hasil penelitian dari 149 didapatkan 43% mayoritas pasien TB yang
melakukan pemeriksaan TB-XDR berusia 26-45 tahun dan 57,7% mayoritas
berjenis kelamin laki-laki dengan 47% sebaran wilayah terbanyak merupakan
pasien TB berdomisili di luar wilayah DKI Jakarta, salah satunya Jawa Barat
(Bekasi). Untuk kasus koinfeksi HIV 8,1%, sementara komorbid DM 10,8%.
Terdapat 1 pasien positif TB-XDR dengan gambaran pasien merupakan remaja
berusia 23 tahun, berjenis kelamin laki-laki, berdomisili di luar DKI Jakarta,
status HIV Negatif (-) dan tidak memiliki riwayat DM.
Kata Kunci: Faktor Resiko TB, LPA Lini Dua, TB-XDR.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi dan Sains > Analis Kesehatan |
Depositing User: | Analis Kesehatan |
Date Deposited: | 28 Jan 2025 03:48 |
Last Modified: | 28 Jan 2025 03:48 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/41299 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |