Pratami, Firda Ramanda (2023) Analisis Perbandingan Dana Pihak Ketiga,Efisiensi Biaya Operasional, Return On Asset Sebelum Dan Sesudah Penerapan Branchless Banking : Studi Kasus Pada Bank Bumn Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof.Dr.Hamka.
Preview |
Text
FEB_MNJ_1902025146_ Firda Ramanda.pdf Download (582kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbandingan kinerja keuangan perbankan di Indonesia sebelum dan sesudah penerapan Branchless Banking yang diwakili oleh Dana Pihak Ketiga (DPK), Biaya Operasional terhadap Pendapatan
Operasional (BOPO), Return on Asset (ROA) pada Bank BUMN yaitu Bank Mandiri, Bank BRI, Bank BNI, Bank BTN.
Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari laporan keuangan yang dipublikasikan dari tahun 2010-2021, sedangkan
metode yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan pengujian hipotesis menggunakan uji beda paired sample t-test. Populasi dalam penelitian ini sebanyak
4 perusahaan selama 12 periode dari 2010-2021, jumlah sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 4 dengan menggunakan teknik sampel jenuh.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan dari DPK, BOPO, dan ROA antara sebelum dan sesudah penerapan Branchless Banking karena memiliki nilai sig. < 0,05 dan nilai thitung > ttabel. Setelah menerapkan Branchless Banking, nilai DPK mengalami peningkatan sebesar 91,84%, BOPO meningkat sebesar 5,77%, dan ROA mengalami penurunan sebesar 1%.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Manajemen S1 |
Depositing User: | libfeb libfeb libfeb |
Date Deposited: | 10 Nov 2023 01:43 |
Last Modified: | 10 Nov 2023 01:43 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/30049 |
Actions (login required)
View Item |