Mekanisme Dana Tabarru’ dan Alokasi Dana Investasi Pada Asuransi Syariah Di Asuransi Prudential Syariah.

Fauziyah, Fauziyah (2013) Mekanisme Dana Tabarru’ dan Alokasi Dana Investasi Pada Asuransi Syariah Di Asuransi Prudential Syariah. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka Jakarta.

[thumbnail of FAI_PERBANKAN SYARIAH_0907025025_FAUZIAH.pdf]
Preview
Text
FAI_PERBANKAN SYARIAH_0907025025_FAUZIAH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Fauziyah, Mekanisme Dana Tabarru’ dan Alokasi Dana Investasi Pada
Asuransi Syariah Di Asuransi Prudential Syariah. Skripsi, Program Studi
Perbankan Syariah. Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Prof. DR.
HAMKA.
Seiring dengan perkembangan usaha perasuransian banyak perusahaan
asuransi konvensional yang membuka divisi atau unit asuransi syariah. Asuransi
syariah dalam cara pembagian keuntungan pengelolaan dana peserta asuransi
dilakukan dengan prinsip bagi hasil (profit and loss sharing) yang pengelolaan
dana nya tidak mengandung unsur maghrib (maysir), (gharar), (riba). Mekanisme
pengelolaan dana peserta (premi) terbagi menjadi dua system yaitu:
1. Sistem yang mengandung unsur tabungan yang disebut dana investasi.
2. Sistem yang tidak mengandung unsur tabungan yang disebut danatabarru’
yaitu kumpulan dana yang diniatkan oleh peserta sebagai iuran kebajikan
untuk tujuan saling membantu dan tolong menolong, yang dibayarkan bila
peserta meninggal dunia dan perjanjian telah berakhir (jika ada surplus dana).
Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui mekanisme dana tabarru dan
alokasi dana investasi pada asuransi PT Prudential Syariah Jakarta – Indonesia.
Penelitian yang dilakukan menggunakan metode kualitatif deskriptif dan dinalisa
berdasarkan data di lapangan dengan melakukan observasi dan wawancara
langsung, data-data yang dianalisis dengan pendekatan deduktif yaitu data-data
yang bersifat umum dianalisis.
Maka dalam mekanisme dana tabarru’ terjadi pemisahan antara rekening
dana tabarru’ dengan tekening tabungan yang seuai dengan fatwa DSN
No.53/DSN-MUI/III/2006 keputusan no.5 bagian pengelolaan dimana pembukuan
dana tabarru’ harus terpisah dari dana lainnya. Dengan adanya dana tabarru' dari
para peserta asuransi syariah ini maka semua dana untuk menanggung risiko
dihimpun oleh para peserta sendiri. Sehingga jelas bahwa posisi Prulink Syariah
hanya sebagai pengelola atau operator saja dan bukan pemilik dana seperti pada
asuransi konvensional.
Sedangkan pada alokasi dana investasi Prulink syariah didapatkan dari
pembayaran kontribusi peserta setelah dikurangi biaya akuisisi. Untuk
penempatan alokasi dana investasi peserta dapat memilih sendiri. PRUlink syariah
memiliki tiga dana investasi sesuai dengan ketentuan investasi syariah yang
disetujui oleh Dewan Pengawas Syariah Prudential Indonesia. yaitu PRUlink
Syariah Rupiah Equity Fund, PRUlink Syariah Managed Fund dan PRUlink
Syariah Cash & Bond Fund. Keuntungan dan kerugian pada dana investasi yang
telah diikuti oleh peserta merupakan tanggungan peserta. Penempatan aset suatu
dana investasi Prulink syariah sepenuhnya merupakan hak perusahaan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Skripsi
Divisions: Fakultas Agama Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: lib libuhamka upt
Date Deposited: 06 Jun 2023 07:44
Last Modified: 06 Jun 2023 07:44
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/25522

Actions (login required)

View Item View Item