Rachmawati, Disha Luthfiany (2020) Hubungan Antara Status Gizi, Aktivitas Fisik dan Tingkat Stress dengan Kejadian Dismenore Primer pada Siswi SMAN 5 Depok Tahun 2020. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka.
Preview |
Text
FIKES_GZ_1605025053_DISHA LUTHFIANY RACHMWATI.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Dismenore adalah nyeri saat menstruasi dan terletak pada bagian bawah perut. Dismenore primer dapat dipengaruhi oleh beberapa risiko, seperti status gizi, faktor hormon, faktor alergi, aktivitas fisik, faktor kejiwaan (stress) dan lain-lain. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk melihat hubungan antara status gizi, aktivitas fisik dan tingkat stress dengan kejadian dismenore primer pada SMAN 5 Depok tahun 2020. Penelitian ini menggunaka desain penelitian kuantitatif dan menggunakan rancangan Cross Sectional Study di SMAN 5 Depok dengan sampel penelitian sebanyak 84 responden. Data primer yang meliputi identitas responden, kejadian dismenore primer (WaLLID score), status gizi (IMT/U), aktivitas fisik (PAL) dan tingkat stress (DASS 42). Analisis menggunakan metode uji chi-square. Dari penelitian ini, dapat dilihat bahwa sebagian besar siswi SMAN 5 Depok sebanyak 81% mengalami dismenore primer, 83,3% memiliki status gizi normal, 83,3% memiliki aktivitas fisik ringan dan 21,4% memiliki tingkat stress sedang. Hasil uji statistik menunjukkan bahwa adanya hubungan yang signifikan antara tingkat stress dengan dismenore primer dengan p-value 0,001. Tidak ada hubungan yang signifikan antara status gizi dan aktivias fisik dengan kejadian dismenore primer dengan p-value 0,804 dan 0,196. Kesimpulan penelitian ini adalah ada hubungan yang signifikan antara tingkat stress dengan dismenore primer dan tidak ada hubungan yang signifikan anatara status gizi dan aktivitas fisik dengan dismenore primer
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Aktivitas fisik, Dismenore, Status gizi,, Tingkat Stress |
Subjects: | Skripsi |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Ilmu Gizi |
Depositing User: | libfikes libfikes libfikes |
Date Deposited: | 11 Apr 2023 03:09 |
Last Modified: | 11 Apr 2023 03:09 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/24186 |
Actions (login required)
View Item |