Surya Faiz, Arif (2021) Pengaruh Profitabilitas (ROA), Ukuran Perusahaan, dan Umur Perusahaan terhadap Pengungkapan Islamic Social Reporting pada Bank Umum Syariah di Indonesia. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.
Preview |
Text
FEB_EKONOMI ISLAM_1702055039_Arif Surya Faiz.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui bagaimana pengaruh Profitabilitas (ROA), Ukuran Perusahaan dan Umur Perusahaan terhadap Pengungkapan Islamic Social Reporting. Objek data yang digunakan pada penelitian ini merupakan Bank Umum Syariah yang terdaftar pada Otoritas Jasa Keuangan (OJK) di tahun 2016-2019 dengan jumlah perusahaan sebanyak 9 dan total data yang digunakan 36 data. Pengolahan data menggunakan metode regresi linier berganda. Berdasarkan metode tersebut didapar persamaan regresi Y= -52,140 + 0,765 X1 + 4,277 X2 – 0,095 X3. Berdasarkan persamaan itu kita ketahui bahwa antara ROA terhadap ISR berbanding lurus, Ukuran Perusahaan terhadap ISR berbanding lurus, dan Umur Perusahaan terhadap ISR berbanding terbalik. Berdasarkan perhitungan korelasi didapat nilai R = 0,625 yang menunjukan bahwa hubungan antara variabel bebas terhadap ISR adalah kuat. Berdasarkan perhitungan koefisien determinasi 33,3% variabel bebas mempengaruhi variabel terikat sedangkan 66,7% dipengaruhi variabel lain. Berdasarkan analisis Uji T (Uji Parsial) didapat bahwa ROA tidak berpengaruh signifikan terhadap ISR, Ukuran Perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap ISR, dan Umur Perusahaan tidak berpengaruh signifikan terhadap ISR. Sedangkan, berdasarkan analisis Uji F (Uji Simultan) didapatkan bahwa seluruh variabel bebas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap ISR. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi tambahan referensi bagi penelitian selanjutnya dan juga evaluasi bagi perusahaan untuk lebih meningkatkan lagi pelaporan kinerja tanggung jawab sosial yang terdapat dalam laporan tahunan.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HG Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Ekonomi Islam |
Depositing User: | libfeb libfeb libfeb |
Date Deposited: | 16 Mar 2023 06:49 |
Last Modified: | 16 Mar 2023 06:49 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/22449 |
Actions (login required)
View Item |