Virdianti, Annisa Ermalita dan Sherley, Sherley dan Maifitrianti, maifitrianti (2021) PENGARUH PEMBERIAN EKSTRAK N-HEKSAN, ETIL ASETAT DAN ETANOL 70% DAUN SIRIH (Piper betle L.) TERHADAP BOBOT TESTIS, VESIKULA SEMINALIS DAN ABNORMALITAS SPERMATOZOA PADA TIKUS PUTIH JANTAN. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.
Preview |
Text
FS03-220178.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Daun sirih (Piper betle L.) merupakan salah satu tumbuhan di Indonesia yang
diketahui memiliki efek antifertilitas. Daun sirih mengandung senyawa alkaloid,
flavonoid, tanin, saponin, triterpenoid dan steroid yang berpotensi sebagai
antifertilitas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pemberian ekstrak
manakah yang memiliki pengaruh aktivitas paling baik sebagai antifertilitas
terhadap bobot testis, vesikula seminalis dan abnormalitas spermatozoa pada tikus
putih jantan. Hewan percobaan pada penelitian ini dibagi menjadi 4 kelompok yaitu
kelompok I (kontrol normal), kelompok II (diberikan ekstrak n-heksan 800
mg/kgBB), kelompok III (diberikan ekstrak etil asetat 800 mg/kgBB), dan
kelompok IV (diberikan ekstrak etanol 70% 800 mg/kgBB). Ekstrak diberikan
secara oral setiap hari selama 20 hari. Pada hari ke-21 tikus dianastesi dan dibedah
kemudian dilakukan pengamatan parameter bobot testis, bobot vesikula seminalis
dan abnormalitas spermatozoa. Data yang diperoleh dianalisa secara statistik
menggunakan uji ANOVA satu arah dan dilanjutkan dengan uji tukey HSD. Hasil
penelitian menunjukan bahwa ekstrak n-heksan, etil asetat dan etanol 70% daun
sirih pada dosis 800 mg/kgBB dapat menurunkan bobot testis, bobot vesikula
seminalis dan meningkatkan abnormalitas spermatozoa secara bermakna (p < 0,05)
dan ekstrak etanol 70% daun sirih memiliki aktivitas antifertilitas paling baik
terhadap bobot testis, bobot vesikula seminalis dan abnormalitas spermatozoa.
Kata kunci: Antifertilitas, Abnormalitas spermatozoa, Bobot testis, Piper betle L.,
Vesikula seminalis.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | R Medicine R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi |
Depositing User: | libffs libffs libffs |
Date Deposited: | 02 Apr 2023 11:42 |
Last Modified: | 02 Apr 2023 11:42 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/22168 |
Actions (login required)
View Item |