POLA RESISTENSI BAKTERI PATOGEN INFEKSI SALURAN PERNAPASAN BAWAH TERHADAP ANTIBIOTIK DI RSPAD GATOT SOEBROTO JAKARTA PERIODE TAHUN 2018 – 2019

MASFUFAH, SITI dan Wahyudi, Priyo dan Rusdi, Numlil Khaira (2020) POLA RESISTENSI BAKTERI PATOGEN INFEKSI SALURAN PERNAPASAN BAWAH TERHADAP ANTIBIOTIK DI RSPAD GATOT SOEBROTO JAKARTA PERIODE TAHUN 2018 – 2019. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-220148.pdf]
Preview
Text
FS03-220148.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Infeksi saluran pernapasan bawah merupakan penyakit yang dapat menyerang
bronkus, alveoli seperti bronchitis, bronchiolitis, dan pneumonia. Bakteri yang
dapat menginfeksi yaitu Klebsiella pneumonia, Acinetobacter baumannii,
Escherichia coli, dan Pseudomonas aeruginosa yang merupakan Gram-negatif.
Antibiotik merupakan obat-obatan yang dapat digunakan untuk mengatasi infeksi
dengan cara membunuh atau menghambat pertumbuhan bakteri. Bakteri bisa
menjadi resisten ketika tidak terhambatnya pertumbuhan oleh suatu antibakteri.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan pola resistensi bakteri
patogen ISPB terhadap antibiotik di RSPAD Gatot Soebroto Jakarta periode 2018-
2019. Analisis menggunakan deskriptif retrospektif terhadap dua data sekunder
yaitu rekam medik dan data laboratorium hasil uji sensitivitas antibiotik
menggunakan alat vitek 2 Compact. Hasil penelitian pola resistensi antibiotik
dibandingkan dengan antibiotik terapi menunjukkan bahwa bakteri patogen ISPB
telah resisten terhadap seftriakson, seftazidim, sefotaksim, meropenem, dan
siprofloksasin dan masih sensitif terhadap sebaktam, levofloksasin, mosifloksasin,
sefoperazon, dan amikasin. Berdasarkan dari hasil penelitian dapat disimpulkan
bahwa tidak terjadi perubahan pola yang signifikan dari tahun 2018 dan 2019.
Kata Kunci: Infeksi Saluran Pernapasan Bawah, Bakteri Patogen, Resistensi,
Antibiotik, Vitek 2 Compact.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 02 Apr 2023 11:02
Last Modified: 02 Apr 2023 11:02
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/22135

Actions (login required)

View Item View Item