AKTIVITAS EKSTRAK ETANOL 70% UMBI BIT (Beta vulgaris L.) TERHADAP PENURUNAN KADAR TRIGLISERIDA TIKUS PUTIH JANTAN DENGAN KONDISI HIPERGLIKEMIA DAN HIPERLIPIDEMIA

Jaenudin, Jaenudin dan Dwita, Lusi Putri dan Hikmawanti, Ni Putu Ermi (2021) AKTIVITAS EKSTRAK ETANOL 70% UMBI BIT (Beta vulgaris L.) TERHADAP PENURUNAN KADAR TRIGLISERIDA TIKUS PUTIH JANTAN DENGAN KONDISI HIPERGLIKEMIA DAN HIPERLIPIDEMIA. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-220248.pdf]
Preview
Text
FS03-220248.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Umbi bit (Beta vulgaris L.) dapat menurunkan kadar glukosa darah dan kadar
lipid tikus yang diinduksi streptozotocin dan diberi pakan hiperlipid. Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanol 70% umbi bit terhadap
penurunan kadar trigliserida pada tikus hiperglikemia dan hiperlipidemia. Ekstrak
etanol 70% diperoleh dari proses maserasi bertingkat menggunakan pelarut nheksana, etil asetat dan etanol 70%. Penelitian ini menggunakan tikus jantan
sebanyak 24 ekor yang dikelompokan menjadi 6 kelompok perlakuan terdiri dari
kelompok I (kontrol normal), kelompok II (kontrol negatif) yang diberikan Na
CMC 0,5%, kelompok III (kontrol positif) yang diberikan pioglitazon, kelompok
IV yang diberikan ekstrak etanol dosis I (100 mg/kgBB), kelompok V yang
diberikan ekstrak etanol dosis II (200 mg/kgBB) dan kelompok VI yang diberikan
ekstrak etanol dosis III (300 mg/kgBB). Seluruh kelompok diinduksi
streptozotocin dan pakan hiperlipid kecuali kontrol normal. Serum darah
direaksikan dengan triglycerides liquicolor untuk pengukuran trigliserida,
kemudian diukur menggunakan spektrofotometer klinikal. Data persentase
penurunan kadar trigliserida dianalisis menggunakan ANOVA satu arah dan
dilanjutkan dengan uji Tukey. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol
umbi bit dengan dosis 300 mg/kgBB dapat menurunkan kadar trigliserida
sebanding (P>0,05) dengan kontrol positif yaitu pioglitazone dosis 4,625
mg/kgBB dengan persentase penurunan trigliserida sebesar 35,90%.
Kata kunci: Beta vulgaris L., Umbi Bit, Streptozotocin, Trigliserida.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 02 Apr 2023 10:42
Last Modified: 02 Apr 2023 10:42
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21871

Actions (login required)

View Item View Item