REVIEW ARTIKEL: SKRINING FITOKIMIA DAN UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI TANAMAN Zingiber officinale Rosc. TERHADAP BAKTERI Staphylococcus aureus DAN Esherichia coli

Purwitasari, Risma Apriani dan Ladeska, Vera dan Dewanti, Ema (2021) REVIEW ARTIKEL: SKRINING FITOKIMIA DAN UJI AKTIVITAS ANTIBAKTERI TANAMAN Zingiber officinale Rosc. TERHADAP BAKTERI Staphylococcus aureus DAN Esherichia coli. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-220237.pdf]
Preview
Text
FS03-220237.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Jahe (Zingiber officinale) merupakan salah satu tanaman yang digunakan untuk
bahan rempah-rempah dan dapat juga digunakan sebagai obat tradisional untuk
berbagai penyakit infeksi. Salah satu bakteri penyebab penyakit infeksi adalah
bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Tujuan penelitian ini adalah
untuk menelaah dan menganalisa perkembangan dari tanaman Zingiber
officinale yang mempunyai aktivitas antibakteri dan kandungan senyawa kimia
yang berefek antibakteri terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Esherichia
coli yang ditinjau dari jurnal temuan. Dari hasil jurnal yang ditemukan
menyatakan bahwa tanaman Zingiber officinale memiliki aktivitas antibakteri
terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Berdasarkan
aktivitas antibakteri paling besar 36,00 mm pada bakteri Staphylococcus aureus
dan 23,60 mm pada bakteri Escherichia coli dengan pembanding antibiotik
Kloramfenikol. Aktivitas antibakteri dikaitkan dengan adanya kandungan
senyawa metabolit sekunder seperti alkaloid, flavonoid, fenol, tannin, saponin,
steroid/triterpenoid, terpenoid, glikosida, glikosida jantung, glikosida
antrakuinon, gula pereduksi, dan plobotanin.
Kata Kunci: Zingiber officinale, antibakteri, Escherichia coli, Staphylococcus
aureus, narrative review, skrining fitokimia.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 02 Apr 2023 10:40
Last Modified: 02 Apr 2023 10:40
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21838

Actions (login required)

View Item View Item