AKTIVITAS INHIBITOR α-GLUKOSIDASE EKSTRAK n-HEKSANA DAUN DEWANDARU (Eugenia uniflora L.) SECARA IN VITRO

Astria, Dista dan Wahyudi, Priyo dan Hikmawanti, Ni Putu Ermi (2021) AKTIVITAS INHIBITOR α-GLUKOSIDASE EKSTRAK n-HEKSANA DAUN DEWANDARU (Eugenia uniflora L.) SECARA IN VITRO. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-220223.pdf]
Preview
Text
FS03-220223.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Diabetes melitus merupakan gangguan metabolisme kronis yang ditandai dengan
tingginya kadar gula darah disertai dengan gangguan metabolisme karbohidrat.
Inhibitor α-glukosidase menjadi salah satu mekanisme kerja suatu obat seperti
akarbosa karena untuk menunda penyerapan glukosa di usus halus sehingga
terjadi penurunan kadar glukosa. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui
perbandingan aktivitas inhbitor α-glukosidase dalam senyawa n-heksana
menggunakan metode maserasi bertingkat dan hanya maserasi dengan etanol 96%,
kemudian dilakukan uji fitokimia dan dilanjutkan mengukur aktivitas
penghambatan α-glukosidase menggunakan microplate reader dengan panjang
gelombang 415 nm. Hasil penelitian menunjukkan perbandingan aktivitas
inhibitor enzim α-glukosidase pada ekstrak n-heksana daun dewandaru memiliki
nilai IC50 25,240 ppm dengan potensi relatif 0,956 kali akarbosa dan ekstrak
etanol 96% memiliki nilai IC50 29,573 ppm dengan potensi relatif 0,816 kali
akarbosa, dengan demikian ekstrak n-heksana dan etanol 96% tergolong aktif
menghambat aktivitas enzim α-glukosidase dan memiliki kemampuan untuk
dikembangkan sebagai obat diabetes melitus.
Kata Kunci: Daun Dewandaru (Eugenia uniflora L.), Diabetes Melitus,
Penghambatan α-Glukosidase, IC50.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 02 Apr 2023 10:26
Last Modified: 02 Apr 2023 10:26
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21697

Actions (login required)

View Item View Item