KAJIAN INTERAKSI OBAT PADA PASIEN STROKE ISKEMIK GERIATRI RAWAT INAP RSUD DR. CHASBULLAH ABDULMADJID KOTA BEKASI PERIODE JANUARI-DESEMBER TAHUN 2020

Pristianti, Aulia dan Wulandari, Nora dan Maifitrianti, Maifitrianti (2021) KAJIAN INTERAKSI OBAT PADA PASIEN STROKE ISKEMIK GERIATRI RAWAT INAP RSUD DR. CHASBULLAH ABDULMADJID KOTA BEKASI PERIODE JANUARI-DESEMBER TAHUN 2020. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-220209.pdf]
Preview
Text
FS03-220209.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Stroke adalah gejala klinis yang terjadi secara mendadak dan cepat akibat
gangguan fungsi otak fokal atau global dengan kelainan yang menetap 24 jam
atau lebih atau menyebabkan kematian tanpa adanya penyebab kelainan yang jelas
selain pembuluh darah. Polifarmasi sangat umum dijumpai pada pasien geriatri,
hal ini menyebabkan pada pasien geriatri beresiko mengalami interaksi obat.
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui potensi interaksi obat,
mekanisme interaksi obat, dan tingkat signifikansi interaksi obat pada pasien
stroke iskemik rawat inap di RSUD Dr. Chasbullah Abdulmadjid Kota Bekasi
periode Januari-Desember 2020. Penelitin ini menggunakan metode deskriptif
yang dilakukan secara retrospektif dengan Teknik total sampling. Potensi
interaksi obat diidentifikasi menggunakan Drugs.com. Sebanyak 93 pasien
merupakan kriteria inklusi dan 27 pasien merupakan kriteria eksklusi. Interaksi
obat yang paling banyak terjadi adalah pada penggunaan obat amlodipine
(48,36%), Clopidogrel (27,9%), Aspirin (26,97%). Hasil penelitian menunjukkan
bahwa potensi interaksi obat pada pasien stroke iskemik geriatri sebanyak
(72,54%). Mekanisme interaksi obat terbanyak adalah interaksi farmakodinamik
sebanyak 76 kasus (70,68%). Dan tingkat signifikansi terbanyak adalah tingkat
signifikansi Moderate.
Kata kunci : Geriatri, Interaksi Obat, Stroke Iskemik

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 02 Apr 2023 10:26
Last Modified: 02 Apr 2023 10:26
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21680

Actions (login required)

View Item View Item