EVALUASI KUANTITATIF PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DENGAN METODE ATC/DDD PADA PASIEN INFEKSI SALURAN KEMIH DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOJA JAKARTA UTARA 2019

Wahyuni, Sinta Ika dan Maifitrianti, Maifitrianti dan Sulistyaningsih, Endang (2021) EVALUASI KUANTITATIF PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DENGAN METODE ATC/DDD PADA PASIEN INFEKSI SALURAN KEMIH DI INSTALASI RAWAT INAP RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KOJA JAKARTA UTARA 2019. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-210407.pdf]
Preview
Text
FS03-210407.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penatalaksanaan infeksi berkaitan dengan pemberian antibiotik. Penggunaan
antibiotik yang rasional dibutuhkan untuk mengatasi masalah resistensi. Penelitian
ini bertujuan untuk mengevaluasi kuantitatif penggunaan antibiotik pada pasien
infeksi saluran kemih di instalasi rawat inap RSUD Koja Tahun 2019 dengan
menggunakan metode ATC/DDD dan DU90%. Penelitian ini merupakan
penelitian deskriptif dengan pendekatan secara retrospektif dengan menggunakan
metode (Anatomical Therapeutic Chemical/ Defined Daily Dose) ATC/DDD dan
DU90%. Kriteria inklusi meliputi pasien berusia ≥18 tahun, menerima terapi
antibiotik, dan memiliki kelengkapan data rekam medis. Hasil penelitian
menunjukkan dari 106 pasien antibiotik yang digunakan yaitu, seftriakson,
sefiksim, siprofloksasin, amoksisilin, meropenem, dan sefotaksim. Penggunaan
antibiotik yang paling banyak yaitu seftriakson (J01DD04) 78,47 DDD/100 hari
rawat inap. Penggunaan antibiotik yang paling rendah yaitu sefotaksim
(J01DD01) 0,34 DDD/100 hari rawat inap. Antibiotik yang termasuk dalam
segmen DU90% adalah seftriakson, siprofloksasin, dan sefiksim.
Kata Kunci: ATC/DDD, DU90%, Evaluasi Antibiotik, Infeksi Saluran Kemih.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 01 Apr 2023 13:34
Last Modified: 01 Apr 2023 13:34
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21526

Actions (login required)

View Item View Item