UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN FRAKSI N-HEKSAN, ETIL ASETAT, DAN AIR DAUN MINDI (Melia azedarach L.) DENGAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power)

Cahya, Dwi dan Hariyanti, Hariyanti dan Sjahid, Landyyun Rahmawan (2020) UJI AKTIVITAS ANTIOKSIDAN FRAKSI N-HEKSAN, ETIL ASETAT, DAN AIR DAUN MINDI (Melia azedarach L.) DENGAN METODE FRAP (Ferric Reducing Antioxidant Power). Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-210155.pdf]
Preview
Text
FS03-210155.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tanaman Mindi (Melia azedarach L.) mengandung senyawa flavonoid dan
berkhasiat sebagai antioksidan. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui
aktivitas antioksidan pada fraksi n-heksan, etil asetat, air daun mindi dan untuk
mengetahui kadar flavonoid total dalam fraksi etil asetat daun mindi. Proses
penyiapan ekstrak dilakukan dengan metode maserasi dan dilanjutkan dengan
fraksinasi menggunakan metode ekstraksi cair-cair sehingga didapatkan hasil
fraksi. Pengujian antioksidan menggunakan metode FRAP (Ferric Reducing
Antioxidant Power) dan pengujian kadar flavonoid total menggunakan metode
kolorimetri-AlCl3. Pada uji aktivitas antioksidan, hasil yang diperoleh pada fraksi
n-heksan daun mindi memiliki aktivitas antioksidan sebesar 3,76%, fraksi etil
asetat sebesar 49,8%, dan fraksi air sebesar 32,81%. Dari hasil yang didapatkan
fraksi etil asetat memiliki persen kapasitas antioksidan yang lebih tinggi dari
fraksi n-heksan dan air sehingga dilakukan pengujian kadar flavonoid total pada
fraksi etil asetat daun mindi. Dari hasil pengujian menunjukkan bahwa kadar
flavonoid total fraksi etil asetat yang didapatkan sebesar 2,2224%QE.
Kata Kunci: Daun mindi, Melia azedarach L., Flavonoid, Antioksidan.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 17 Feb 2023 07:49
Last Modified: 17 Feb 2023 07:49
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21343

Actions (login required)

View Item View Item