Pengaruh Penerapan Sistem Administrasi E-Registration, E-Billing, E-Spt Dan E-Filing Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibinong

Farichah, Ayunda Farichatul (2021) Pengaruh Penerapan Sistem Administrasi E-Registration, E-Billing, E-Spt Dan E-Filing Terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi Di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Cibinong. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FEB_AKT_1702015039_ Ayunda Farichatul Farichah.pdf]
Preview
Text
FEB_AKT_1702015039_ Ayunda Farichatul Farichah.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari penerapan sistem administrasi E-Registration, E-Billing, E-SPT dan E-Filing terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Cibinong.
Penelitian ini menggunakan variabel E-Registration, E-Billing, E-SPT dan E-Filing sebagai variabel independen dan Kepatuhan Wajib Pajak sebagai variabel
dependen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan data primer. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode random sampling dan diperoleh
100 wajib pajak orang pribadi sebagai responden. Teknik analisis data
menggunakan analisis regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS Versi 25.0.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial E-Registration, E-SPT dan E-Filing berpengaruh signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi,
sedangkan E-Billing tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi. Hasil penelitian secara simultan menunjukkan bahwa
penerapan E-Registration, E-Billing, E-SPT dan E-Filing berpengaruh signifikan terhadap Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi. Hal ini dapat dibuktikan dengan melihat nilai koefisien determinasi (R2) sebesar 0,650 atau 65%. Nilai ini
menunjukkan bahwa sebesar 65% Kepatuhan Wajib Pajak Orang Pribadi di KPP Pratama Cibinong dipengaruhi oleh E-Registration, E-Billing, E-SPT dan E-Filing
sedangkan 35% lainnya dipengaruhi oleh Sanksi Perpajakan, Kualitas Pelayanan dan Pengetahuan Perpajakan. Oleh karena itu pihak Kantor Pelayanan Pajak Pratama diharapkan lebih berkontribusi dalam menunjang program e-system dari Direktorat Jenderal Pajak
guna meningkatkan kepatuhan wajib pajak dengan mengadakan seminar online mengenai penggunaan sistem administrasi perpajakan elektronik

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi S1
Depositing User: libfeb libfeb libfeb
Date Deposited: 15 Feb 2023 07:50
Last Modified: 15 Feb 2023 07:50
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21291

Actions (login required)

View Item View Item