VARIASI KOMBINASI AVICEL PH 101-LAKTOSA SEBAGAI BAHAN PENGISI PADA FORMULASI GRANUL EKSTRAK KENTAL DAUN SUJI (Dracaena angustifolia RoxbL.) SECARA GRANULASI BASAH

Nurfadilah, Lifia dan Gusmayadi, Inding dan Prisiska, Fahjar (2021) VARIASI KOMBINASI AVICEL PH 101-LAKTOSA SEBAGAI BAHAN PENGISI PADA FORMULASI GRANUL EKSTRAK KENTAL DAUN SUJI (Dracaena angustifolia RoxbL.) SECARA GRANULASI BASAH. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-210352.pdf]
Preview
Text
FS03-210352.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Daun suji adalah salah satu tanaman yang memiliki banyak manfaat sebagai obat
salah satunya sebagai obat diare. Pemanfaatan daun suji sebagai obat diare masih
sebatas obat tradisional dalam bentuk perasaan atau seduhan sehingga untuk
meningkatkan kestabilan perlu dikembangkan untuk sediaan yang lebih baik dan praktis
salah satunya sediaan granul seduhan. Metode pembuatan granul ekstrak etanol daun
suji yaitu granulasi basah yang dapat memperbaiki sifat alir dari zat aktif tahan
pemanasan dan tahan lembab. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh
konsentrasi kombinasi avicel PH 101 dan laktosa. Kombinasi pengisi avicel PH 101-
laktosa dibuat 5 formula dengan perbandingan (100:0), (75:25), (50:50), (25:75),
(0:100). Dibuat granul kemudian dievaluasi granulnya. Evaluasi granul yang dilakukan
yaitu waktu alir, sudut diam, kompresibilitas, distribusi ukuran granul, kerapuhan granul
dan kelarutan granul. Hasil uji waktu alir diperoleh 8,68-2,78 g/detik, uji sudut diam
diperoleh 34,8289⁰ -26,9868⁰ , uji kompresibilitas diperoleh 7,02%-5,16%, uji distribusi
ukuran partikel diperoleh 565,1µm-510,96µm, uji kerapuhan granul diperoleh 3,3%-
0,7%, uji kelarutan diperoleh 200mL-10mL. Hasil analisa data statistik ANOVA satu
arah dengan taraf kepercayaan 95% (α = 0,05) untuk kompresibilitas dan sifat alir,
menunjukan hasil nilai signifikansi sebesar 0,000 lebih kecil dari 0,05 yang
menunjukan bahwa adanya perbedaan bermakna dari 5 formula kombinasi avicel PH
101-laktosa. Kesimpulan penelitian ini didapatkan semua formula memenuhi
persyaratan farmasetis.
Kata kunci: Ekstrak suji, granul, avicel PH 101, laktosa.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 15 Feb 2023 04:53
Last Modified: 15 Feb 2023 04:53
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21254

Actions (login required)

View Item View Item