AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL 70% SAWI CAISIM (Brassica rapa var. parachinensis L.) MENGGUNAKAN METODE DPPH DAN FTC

Vebdiyasmi, Esa Putri dan Sediarso, Sediarso dan Anggia, Vivi (2019) AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL 70% SAWI CAISIM (Brassica rapa var. parachinensis L.) MENGGUNAKAN METODE DPPH DAN FTC. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of S03-190364 Esa Putri Vebdiyasmi 2019.pdf]
Preview
Text
S03-190364 Esa Putri Vebdiyasmi 2019.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Sawi Caisim (Brassica rapa var. parachinensis L.) merupakan salah satu
tanaman yang memiliki kandungan flavonoid. Sejumlah penelitian menunjukkan
bahwa senyawa flavonoid mempunyai aktivitas antioksidan. Berdasarkan hal
tersebut maka dilakukan penelitian aktivitas antioksidan ekstrak etanol sawi
caisim (Brassica rapa var. parachinensis L.) dengan menggunakan metode
DPPH dan FTC. Seri konsentrasi ekstrak yang digunakan pada metode DPPH
100, 120, 140, 160 dan 180 ppm memiliki nilai IC50 sebesar 161,9915 μg/ml
dan metode FTC dengan konsentrasi 100, 120, 140, 160 dan 180 ppm memiliki
nilai % inhibisi terbesar yaitu 65,9942%. Pengujian ini menggunakan senyawa
pembanding yaitu kuersetin dengan konsentrasi 1, 2, 3, 4 dan 5 ppm pada
metode DPPH memiliki nilai IC50 sebesar 3,8755 μg/ml, dan pada metode FTC
memiliki nilai % inhibisi sebesar 69,0897%.
Kata Kunci: Antioksidan, sawi caisim, Brassica rapa var. parachinensis L.,
DPPH, FTC

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 09 Feb 2023 04:22
Last Modified: 09 Feb 2023 04:22
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/20508

Actions (login required)

View Item View Item