AKTIVITAS ANTIBIOFILM EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KAMBOJA (Plumeria alba L.) TERHADAP BIOFILM Staphylococcus aureus

Mustakim, Arif dan Wahyudi, Priyo dan Wardani, Elly (2018) AKTIVITAS ANTIBIOFILM EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KAMBOJA (Plumeria alba L.) TERHADAP BIOFILM Staphylococcus aureus. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of S03-190297 Arif Mustakim 2018.pdf]
Preview
Text
S03-190297 Arif Mustakim 2018.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Tanaman kamboja putih (Plumeria alba L.) merupakan salah satu tanaman yang
dapat dimanfaatkan sebagai tanaman obat terutama pada bagian daunnya. Daun
kamboja putih mengandung senyawa flavonoid dan alkaloid yang memilki efek
sebagai antibakteri terhadap Staphylococcus aureus. Bakteri Staphylococcus
aureus ini nantinya akan menghasilkan lapisan yang terdiri dari polisakarida,
dan protein. Lapisan ini disebut dengan biofilm yang nantinya akan
menyebabkan resistensi terhadap antibiotik. Dilakukannya penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui aktivitas penghambatan biofilm Staphylococcus
aureus dari ekstrak etanol 70% daun kamboja putih. Penelitian ini dimulai
dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 70% daun kamboja putih
yang nantinya pembacaan persen penghambatan biofilm menggunakan alat
iMark-Biorad Microplate Rider pada panjang gelombang 595 nm. Nilai
absorbansi yang didapat, selanjutnya diolah ke rumus persen penghambatan
biofilm dengan regresi linier dan uji ANOVA satu arah. Hasil penelitian didapat
bahwa Ekstrak etanol 70% daun kamboja putih memiliki aktivitas
penghambatan biofilm Staphylococcus aureus dengan nilai konsentrasi sebesar
480 ppm, tetapi belum sebanding dengan kloramfenikol
Kata kunci: Daun kamboja putih, Staphylococcus aureus, penghambatan
biofilm, resistensi.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 07 Feb 2023 02:54
Last Modified: 07 Feb 2023 02:54
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/20283

Actions (login required)

View Item View Item