Pengaruh Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, Dana Bagi Hasil Pajak, dan Dana Bagi Hasil Bukan Pajak terhadap Pengalokasian Anggaran Belanja Modal Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur

Nisa, Khoirun (2017) Pengaruh Pendapatan Asli Daerah, Dana Alokasi Umum, Dana Bagi Hasil Pajak, dan Dana Bagi Hasil Bukan Pajak terhadap Pengalokasian Anggaran Belanja Modal Kabupaten/Kota di Provinsi Jawa Timur. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FEB_AKT_1202025095_KHOIRUN NISA.pdf]
Preview
Text
FEB_AKT_1202025095_KHOIRUN NISA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendapatan asli daerah, dana alokasi umum, dana bagi hasil pajak, dan dana bagi hasil bukan pajak terhadap pengalokasian anggaran belanja modal di Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur.
Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu memperoleh data berupa Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah dari Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK-RI) yang berisi tentang jumlah Pendapatan Asli Daerah (PAD), Dana Alokasi Umum (DAU), Dana Bagi Hasil Pajak (DBHP), Dana Bagi Hasil Bukan Pajak (DBHBP) dan Belanja Modal (BM) di Kabupaten/Kota Provinsi Jawa Timur. Variabel yang diteliti adalah variabel X yaitu pendapatan asli daerah, dana alokasi umum, dana bagi hasil pajak, dan dana bagi hasil bukan pajak, sedangkan variabel Y adalah belanja modal. Teknik pengolahan dan analisis data yang digunakan adalah analisis akuntansi, analisis statistik deskriptif, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi), analisis regresi linear berganda, analisis koefisien determinasi, dan uji hipotesis.
Hasil dari pengolahan data menggunakan SPSS versi 20.0 dan diperoleh persamaan regresi liniear berganda BM = -23,647 + 0,327 PAD + 0,214 DAU – 0,071 DBHP + 2,010 DBHBP yang telah diuji kelayakan asumsi normalitas terdistribusi normal serta tidak terjadi heterokedastisitas, tidak terjadi multikolinearitas dan tidak terjadi autokorelasi baik positif maupun negatif, maka model regresi BLUE (Best Linear Unbiased Estimator).
Hasil pengujian menunjukkan bahwa pendapatan asli daerah tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap belanja modal dengan nilai thitung sebesar 1,762 > ttabel 2,000 dengan signifikansi 0,083 < 0,05. Variabel dana alokasi umum berpengaruh dan signifikan terhadap belanja modal dengan nilai thitung 3,231 > ttabel 2,000 dengan signifikansi 0,002 < 0,05. Variabel dana bagi hasil pajak tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap belanja modal dengan nilai thitung 0,320 > ttabel 2,000 dengan signifikansi 0,750 < 0,05. Variabel dana bagi hasil bukan pajak berpengaruh dan signifikan terhadap belanja modal dengan nilai thitung 2,606> ttabel 2,000 dengan signifikansi 0,012 < 0,05. Hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan (bersama-sama) keempat variabel independen tersebut yaitu pendapatan asli daerah, dana alokasi umum, dana bagi hasil pajak, dan dana bagi hasil bukan pajak berpengaruh signifikan terhadap belanja modal dengan nilai uji Fhitung 47,539 > Ftabel (4;60) = 2,53 dan tingkat signifikansi sebesar 0,000 < 0,05.
Berdasarkan analisis Adjusted R Square menunjukkan bahwa pengaruh antara pendapatan asli daerah, dana alokasi umum, dana bagi hasil pajak, dan dana bagi hasil bukan pajak terhadap belanja modal, yaitu sebesar 74,4% dan sisanya 25,6% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini seperti dapat dijelaskan oleh variabel bebas lainnya seperti dana alokasi khusus dan pendapatan transfer dari pemerintah pusat.
Berdasarkan penjelasan di atas peneliti memberikan saran-saran kepada Pemerintah Daerah agar lebih meningkatkan sumber-sumber potensi daerah agar dapat meningkatkan penerimaan daerah dan digunakan dalam pembangunan maupun keperluan daerah.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi S1
Depositing User: libfeb libfeb libfeb
Date Deposited: 19 Jan 2023 01:59
Last Modified: 19 Jan 2023 01:59
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/18090

Actions (login required)

View Item View Item