Pengaruh Model Pembelajaran Think Pair Share Terhadap Higher Order Thinking Skill Pada Siswa Kelas XI di SMA Budhi Warman 1

Puspita, Gharnis dan Safahi, Luthpi (2020) Pengaruh Model Pembelajaran Think Pair Share Terhadap Higher Order Thinking Skill Pada Siswa Kelas XI di SMA Budhi Warman 1. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka.

[thumbnail of FKIP_PENDIDIKAN BIOLOGI_1601125002_GHARNIS PUSPITA.pdf]
Preview
Text
FKIP_PENDIDIKAN BIOLOGI_1601125002_GHARNIS PUSPITA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitin ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh model pembelajaran think pair share terhadap higher order thinking skill siswa kelas XI di SMA Budhi Warman 1 pada pokok bahasan respirasi dan ekskresi. Penelitian ini dilaksanakan pada semester ganjil tahun ajaran 2019/2020. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasi Eksperiment dengan desain penelitian Posttest Only Control Design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 6 siswa terbagi dalam 2 kelas. Pengambilan sampel dengan menggunakan teknik Cluster Random Sampling, diperoleh dua kelompok penelitian, yaitu kelas XI MIPA 1 sebagai kelas kontrol dan kelas XI MIPA 2 sebagai kelas eksperimen. Instrument yang digunakan pada penelitian ini adalah instrument tes tertulis yang terdiri atas 22 butir soal dalam bentuk pilihan ganda. Indikator yang diukur meliputi tiga jenis indikator yaitu menganalisis, mengevaluasi, dan juga menciptakan. Hasil menunjukkan rata-rata posttest berpikir tingkat tinggi siswa kelas eksperimen sebesar 68,8. Adapun kelas kontrol memperoleh nilai 58,00. Indikator yang berpengaruh di kelas eksperimen pada berpikir tingkat tinggi yaitu menganalisis nilai rata-rata 70,3% dengan interprestasi baik, mengevaluasi 61,3% dengan interprestasi baik, dan menciptakan 30% dengan interprestasi kurang. Uji hipotesis menggunakan uji t pada taraf signifikαsi a=1% diperoleh thitung 6,54>ttabel 2,38 yang berarti Ho ditolak. Terdapat pengaruh yang sangat signifikan pada kedua kelompok. Dengan demikian penggunaan model think pair share (TPS) berpengaruh terhadap higher order thinking skill siswa pada pokok bahasan respirasi dan ekskresi.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: L Education
L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: libfkip libfkip libfkip
Date Deposited: 28 Jun 2022 09:34
Last Modified: 28 Jun 2022 09:34
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15442

Actions (login required)

View Item View Item