Pengaruh Model Guided Inquiry Terintegrasi STEM Terhadap Kemampuan Literasi Sains Siswa

Syahidah, Fajrina dan Amirullah, Gufron dan Mayarni, Mayarni (2019) Pengaruh Model Guided Inquiry Terintegrasi STEM Terhadap Kemampuan Literasi Sains Siswa. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka.

[thumbnail of FKIP_PENDIDIKAN BIOLOGI_1501125039_FAJRINA SYAHIDAH.pdf]
Preview
Text
FKIP_PENDIDIKAN BIOLOGI_1501125039_FAJRINA SYAHIDAH.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model guided inquiry terintegrasi STEM terhadap kemampuan literasi sains siswa pada pembelajaran Biologi. Penelitian dilakukan pada siswa kelas X di SMA Negeri 98 Jakarta pada bulan Maret s.d Mei 2019. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasy experiment (eksperimen semu), sedangkan desain penelitian yang digunakan adalah Posttest-Only Control Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X SMA Negeri 98 Jakarta tahun ajaran 2018/2019 dengan jumlah 175 siswa, dengan sampel sebanyak 66 siswa. Data dikumpulkan dengan menggunakan instrumen soal pilihan ganda sebanyak 25 butir soal. Dari hasil uji hipotesis digunakan uji-t pada taraf signifikan 1% diperoleh thitung=8,12 dengan ttabel=2,66 maka dengan demikian H0 ditolak yang menyatakan bahwa adanya pengaruh yang signifikan pada pembelajaran dengan menggunakan model guided inquiry terintegrasi STEM terhadap kemampuan literasi sains siswa SMA kelas X MIPA SMA Negeri 98 Jakarta.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: L Education
Q Science > Q Science (General)
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Biologi
Depositing User: libfkip libfkip libfkip
Date Deposited: 28 Jun 2022 04:25
Last Modified: 28 Jun 2022 06:21
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15376

Actions (login required)

View Item View Item