Partisipasi Masyarakat Dalam Mengelola Hidroponik di Kelurahan Pengadegan Kecamatan Pancoran Jakarta Selatan

Aldila, Nelty Dini dan Gunawan, Rudy dan Prapto, Ch. (2020) Partisipasi Masyarakat Dalam Mengelola Hidroponik di Kelurahan Pengadegan Kecamatan Pancoran Jakarta Selatan. Masters thesis, UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA.

[thumbnail of SPS_IPS_1609077012_NELTY DINI ALDILA.pdf]
Preview
Text
SPS_IPS_1609077012_NELTY DINI ALDILA.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tesis ini bertujuan untuk mengetahui partisipasi masyarakat dalam
mengelola hidroponik, hidroponik memiliki fungsi ekonomi, hidroponik sebagai
alat produksi, meningkatkan pengetahuan dan sikap penduduk dalam
melaksanakan kegiatan hidroponik, hidroponik menjadi faktor partisipasi sosial di
Kelurahan Pengadegan Kecamatan Pancoran.
Metode yang digunakan adalah Metode kualitatif deskriptif yaitu dengan
mendapatkan data secara alamiah, meliputi pengumpulan data menggunakan
observasi, wawancara berstruktur dan dokumentasi. Wawancara dilakukan kepada
ketua RW 01, Ketua RT 01, 03. 05, ibu-ibu PKK, Karang taruna, Masyarakat
Pengadegan. Hasil penelitian ini adalah Masyarakat Pengadegan aktif berpartisipasi dalam mengelola hidroponik yang dapat dilihat dari aktifnya masyarakat dalam mengambil keputusan ( perencanaan ), pelaksanaan, evaluasi,
pemanfaatan hasil dari kegiatan hidroponik Kelurahan Pengadegan Kecamatan Pancoran. Analisis dari penelitian ini adalah :
1. Analisis partisipasi masyarakat dalam mengelola hidroponik dapat dilihat dari keaktifan masyarakat dengan prinsip gotong royong, percaya diri dalam
kegiatan hidroponik. Kemudian adanya peningkatan pengetahuan masyarakat sekitar 79 %, mayoritas penduduk pria yang aktif dalam kegiatan ini sebesar 60%, pemberdayaan masyarakat juga sudah mengalami kemajuan. Terdapat dukungan dari tokoh masyarakat dalam meningkatkan hidroponik dilingkungan Kelurahan Pengadegan Kecamatan Pancoran. 2. Analisis karakteristik hidroponik yaitu terdapat partisipasi aktif masyarakat seperti meningkatkan produksi ekonomi dan meningkatkan pendapatan masyarakat, terciptanya gotong royong, penghijauan lingkungan. 3. Analisis hidroponik menjadi faktor partisipasi sosial yaitu terdapat keaktifan masyarakat dalam kegiatan sosial, meliputi bermusyawarah dalam mengambil keputusan tentang alternatif program hidroponik.4. Analisis faktor pendukung dan penghambat partisipasi masyarakat yaitu terdapat faktor yang mendukung seperti menggerakkan masyarakat untuk mengembangkan potensi ekonomi kampung hidroponik, faktor yangmenghambat partisipasi seperti fasilitas atau peralatan hidroponik belum memadai.

Item Type: Thesis (Masters)
Uncontrolled Keywords: HIDROPONIK, partisipasi masyarakat
Subjects: A General Works
Divisions: Sekolah Pascasarjana > Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
Depositing User: libsps libsps libsps
Date Deposited: 16 Jun 2022 09:00
Last Modified: 16 Jun 2022 09:00
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/14663

Actions (login required)

View Item View Item