Prabowo, Agung Dwi dan Nuraini, Nuraini (2020) Perbedaan Self-Regulated Learning Mahasiswa Laki-laki dan Perempuan Angkatan 2018 Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA, 2020. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka.
Preview |
Text
FKIP_BK_1601015142_AGUNG DWI PRABOWO.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Penelitian dilatarbelakangi oleh fenomena terhadap perilaku mahasiswa mengalami kesulitan dalam belajar mandiri dan perspektif perbedaan pendapat perempuan lebih unggul dalam pembelajaran mandiri dibandingkan laki-laki. Self-regulated learning atau pembelajaran mandiri adalah kemampuan yang digunakan dalam proses pembelajaran. Skripsi. Jakarta: Program Studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, 2020. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan self-regulated learning mahasiswa laki-laki dan perempuan angkatan 2018 program studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan desain penelitian komparatif. Populasi sebesar 172 dengan jumlah sampel sebesar 54 menggunakan teknik pengambilan sampel stratified proportional random sampling. Pada uji validitas dengan menggunakan. Korelasi Point Biserial sebanyak 40 soal pilihan ganda dengan 36 soal valid dan 4 soal drop. Sedangkan pada uji reliabilitas menggunakan SPSS memperoleh rhitung = 0,945 > rtabel = 0,349, maka data tersebut memilki instrument yang reliabel. Selanjutnya data dianalisa uji persyaratan yaitu uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk diperoleh nilai Signifikansi (Sig) laki-laki sebesar 0,241 dan perempuan sebesar 0,306 > 0,05, maka dapat di simpulkan bahwa kedua tes berdistribusi normal. Sedangkan uji homogenitas dengan menggunakan uji Levene's Test diperoleh probabilitasnya tercantum nilai Signifikansi (Sig) sebesar 0,003 < dari 0,05, maka dapat disimpulkan bahwa uji homogenitas tersebut memiliki data varians kelompok berdisribusi tidak homogen. Pada uji hipotesis digunakan uji-t diperoleh thitung 2,141 dengan ttabel 2.015 pada ɑ = 0,05 maka dapat disimpulkan Hipotesis diterima yang artinya bahwa terdapat berbeda signifikan self-regulated learning pada mahasiswa antara laki-laki dan perempuan angkatan 2018 program studi Bimbingan dan Konseling Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | L Education |
Divisions: | Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan Dan Konseling |
Depositing User: | Bimbingan Konseling |
Date Deposited: | 02 Jun 2022 08:37 |
Last Modified: | 17 Jun 2022 04:41 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/14367 |
Actions (login required)
View Item |