Hubungan Kontrol Diri Dengan Perilaku Menyontek Siswa Kelas XI SMA Negeri 4 Kabupaten Tangerang

Fajrin, Alvita dan Fitniwilis, Fitniwilis dan Dasalinda, Dwi (2019) Hubungan Kontrol Diri Dengan Perilaku Menyontek Siswa Kelas XI SMA Negeri 4 Kabupaten Tangerang. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka.

[thumbnail of FKIP_BK_1501015146_ALVITA FAJRIN.pdf]
Preview
Text
FKIP_BK_1501015146_ALVITA FAJRIN.pdf

Download (999kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini di latar belakangi oleh perilaku menyontek antara lain adalah meniru pekerjaan teman, bertanya langsung pada teman ketika sedang mengerjakan tes/ujian dan membawa catatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kontrol diri dengan perilaku menyontek siswa kelas XI SMA Negeri 4 Kabupaten Tangerang pada semester 1 tahun ajaran 2019-2020. Metode penelitian yang digunakan adalah metode asosiatif dengan desain korelasional. Sampel yang digunakan adalah Simple Random Sampling dengan sampel 59 siswa dari populasi 294 siswa, lalu instrumen yang digunakan adalah angket. Instrumen di uji validitas dengan menggunakan Korelasi Product Moment dari 50 item pernyataan kontrol diri 37 item pernyataan valid dan 13 item pernyataan drop. Sedangkan untuk perilaku menyontek dari 50 item pernyataan 33 item pernyataan valid dan 17 item pernyataan drop. Sedangkan pada uji reliabilitas menggunakan rumus Alpha Cronbach diperoleh rhitung 0,911 > rtabel 0,285, maka instrumen kontrol diri memiliki reliabel. Sedangkan untuk perilaku menyontek diperoleh rhitung 0,816 > rtabel 0,285, maka instrumen perilaku menyontek juga reliabel. Selanjutnya dilakukan uji persyaratan analisis yaitu uji normalitas dengan menggunakan uji Liliefors Galat Taksiran diperoleh data kontrol diri yaitu Lo 0,10 < Lt 0,11 dan perilaku menyontek diperoleh Lo 0,09 < Lt 0,11 maka dapat disimpulkan bahwa data berdistribusi normal. Sedangkan untuk uji linearitas menggunakan uji Regresi Linier Sederhana diperoleh data bahwa Fhitung 0,225 < Ftabel 4,01 maka Ho diterima, yang mengartikan bahwa tidak terdapat hubungan antara kontrol diri dengan perilaku menyontek. Pada uji hipotesis digunakan uji Korelasi Product Moment diperoleh nilai rhitung 0,063 dan rtabel 0,261 sehingga 0,063 < 0,261, maka dengan demikian H0 diterima dan Hi ditolak yang menyatakan bahwa tidak terdapat hubungan kontrol diri dengan perilaku menyontek siswa kelas XI SMA Negeri 4 Kabupaten Tangerang.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: BD Speculative Philosophy > BF Psychology
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Bimbingan Dan Konseling
Depositing User: Bimbingan Konseling
Date Deposited: 02 Jun 2022 08:34
Last Modified: 17 Jun 2022 04:01
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/14284

Actions (login required)

View Item View Item