Pengaruh Peningkatan Konsentrasi Sorbitol Sebagai Plasticizer Terhadap Sifat Fisik Spray Gel Ekstrak Etanol Rimpang Lengkuas (Alpinia Galangal L.)

Marthasari, Rafidah Triniarti dan Kori, Yati dan Septiana Tri Pamungkas, Septiana (2022) Pengaruh Peningkatan Konsentrasi Sorbitol Sebagai Plasticizer Terhadap Sifat Fisik Spray Gel Ekstrak Etanol Rimpang Lengkuas (Alpinia Galangal L.). Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Dr Hamka.

[thumbnail of FFS_FARMASI_S03-190142_RAFIDAH TRINIARTI MARTHASARI.pdf] Text
FFS_FARMASI_S03-190142_RAFIDAH TRINIARTI MARTHASARI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Rimpang lengkuas mengandung minyak atsiri 1% yang mampu sebagai antipanu.
Untuk mempermudah penggunaan, ekstrak rimpang lengkuas dibuat menjadi sediaan
spray gel dengan menggunakan sorbitol sebagai plasticizer. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui pengaruh peningkatan konsentrasi sorbitol sebagai plasticizer
terhadap sifat fisik spray gel. Spray gel dibuat menjadi 5 formula dengan masingmasing
konsentrasi sorbitol 2%, 3%, 4%, 5%, 6%. Tiap formula dievaluasi meliputi uji
organoleptis, homogenits, pH, viskositas, sifat alir, bobot dan pola penyemprotan, daya
lekat, freeze-thaw selama 6 siklus dan sentrifugasi. Data yang diperoleh dianalisis
menggunakan one way ANOVA (p < 0,05) kemudian diuji tukey. Hasil penelitian
meunjukkan nilai pH berkisar 7,01 – 5,98, nilai viskositas berkisar 1913 – 3390 cPs.
Kesimpulan penelitian ini menunjukkan peningkatan konsentrasi sorbitol tidak
mempengaruhi hasil pada uji organoleptis dan homogenitas, tetapi menyebabkan
meningkatnya nilai viskositas dan daya lekat, serta penurunan nilai pH, bobot dan pola
penyemprotan.

Kata Kunci: Spray gel, plasticizer, sorbitol, rimpang lengkuas

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: Fakultas Farmasi dan Sains
Date Deposited: 08 Aug 2022 07:33
Last Modified: 08 Aug 2022 07:33
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13940

Actions (login required)

View Item View Item