Awani, Risma dan Siska, Siska dan Vivi Anggia, Vivi (2022) Uji Aktivitas Diuretik Ekstrak Etanol 70% Akar Sidaguri (Sida Rhombifolia L.) Terhadap Tikus Putih Jantan Galur Wistar Berdasarkan Parameter Volume Urin Dan Kadar Natrium. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Dr Hamka.
Text
FFS_FARMASI_S03-190104_RISMA AWANI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Akar sidaguri (Sida rhombifolia L.) merupakan tanaman yang sering digunakan oleh masyarakat dalam pengobatan tradisional untuk diuretik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji aktivitas diuretik ekstrak etanol 70% akar sidaguri terhadap tikus putih jantan galur wistar dengan parameter volume urin dan kadar natrium. Penelitian ini menggunakan 25 ekor tikus putih jantan galur wistar yang dibagi menjadi 5 kelompok uji. Kelompok I (kontrol negatif) diberi tween 80 1%, kelompok II (kontrol positif) diberi furosemid dosis 4,1 mg/KgBB, kelompok III, IV dan V (kelompok uji) diberi ekstrak etanol 70% akar sidaguri dosis 250 mg/kgBB, 500 mg/kgBB dan 1000 mg/kgBB. Pengujian aktivitas diuretik dilakukan dengan mengukur volume urin pada jam ke-1, 2, 3, 4, 5, 6, 9, 12, dan 24. Pengukuran kadar natrium dilakukan pada volume urin 24 jam. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan ANOVA satu arah dan dilanjutkan dengan uji LSD. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol 70% akar sidaguri dosis 3 (1000 mg/kgBB) memiliki aktivitas diuretik dan dapat meningkatkan kadar natrium dibandingkan dengan kontrol negatif, namun aktivitasnya lebih rendah dibanding furosemid dosis 4,1 mg/kgBB.
Kata kunci: Sidaguri, diuretik, volume urin, kadar natrium.
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi |
Depositing User: | Fakultas Farmasi dan Sains |
Date Deposited: | 15 Sep 2022 06:01 |
Last Modified: | 15 Sep 2022 06:01 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13898 |
Actions (login required)
View Item |