Identifikasi Molekuler Menggunakan Gen 16s Rrna Pada Isolat Bakteri Endofit Daun Saga (Abrus Precatorius L.) Penghasil Antibakteri

Hidayah Putri, Miftah dan Priyo Wahyudi, Priyo dan Fitri Yuniarti, Fitri (2022) Identifikasi Molekuler Menggunakan Gen 16s Rrna Pada Isolat Bakteri Endofit Daun Saga (Abrus Precatorius L.) Penghasil Antibakteri. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Dr Hamka.

[thumbnail of FFS_FARMASI_S03-190059_MIFTAH PUTRI HIDAYAH.pdf] Text
FFS_FARMASI_S03-190059_MIFTAH PUTRI HIDAYAH.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Bakteri endofit merupakan bakteri yang hidup pada jaringan tanaman dan memiliki kemampuan untuk menghasilkan senyawa bioaktif tanpa merugikan inangya. Senyawa bioaktif tersebut memiliki aktivitas biologis yang dapat dikembangkan sebagai sumber obat baru yang banyak digunakan seperti antibakteri. Isolat bakteri endofit daun saga (Abrus precatorius L.) dengan kode isolat BEDSS3 diketahui memiliki aktivitas antibakteri terhadap Staphylococcus aureus dan Eschericia coli. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis bakteri endofit penghasil antibakteri dari isolat daun saga (Abrus precatorius L.) menggunakan gen 16S rRNA. Isolasi DNA isolat bakteri BEDSS3 dilakukan dengan Wizard® Genomic DNA Purification Kit menghasilkan ±10.000 bp DNA genom. Amplifikasi terhadap gen 16S rRNA menggunakan primer 27f dan 1492r menghasilkan ±1500 bp amplikon. Sekuensing gen 16S rRNA terhadap isolat bakteri endofit BEDSS3 menghasilkan sekuens dengan daerah yang memiliki laju evolusi tinggi. Analisis pada pohon filogenetik menunjukkan bahwa bakteri endofit BEDSS3 memiliki kemiripan dengan Brevibacterium ammoniilyticum Strain A1 dengan tingkat kemiripan 97%.

Kata Kunci : bakteri endofit, gen 16S rRNA, PCR, sekuensing

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: Fakultas Farmasi dan Sains
Date Deposited: 10 Sep 2022 08:50
Last Modified: 10 Sep 2022 08:50
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13848

Actions (login required)

View Item View Item