Nirwana, Anita dan Priyanto, Priyanto dan Rini Prastiwi, Rini (2022) Uji Aktvitas Mukolitik Fraksi N-Heksan, Etil Asetat Dan Air Ekstrak Etanol 70% Biji Klabet (Trigonella Foenum-Graecum L.) Terhadap Mukus Usus Sapi Secara In Vitro. Bachelor thesis, Univerisitas Muhammadiyah Dr Hamka.
Text
FFS_FARMASI_S03-170334_ANITA NIRWANA.pdf Restricted to Registered users only Download (4MB) |
Abstract
Biji klabet (Trigonella foenum-graecum L.) adalah salah satu tanaman obat
Indonesia yang telah dikenal memiliki aktivitas sebagai antidiabetes,
antikolesterol, fitoesterogen, antikanker dan obat batuk. Penelitian ini bertujuan
untuk mengetahui aktivitas mukolitik fraksi n-heksan, etil asetat dan air biji klabet
terhadap mukus usus sapi secara in vitro dengan pembanding asetilsistein 0,1%.
Ekstraksi secara maserasi menggunakan etanol 70% dilanjutkan Fraksinasi dari
ekstrak etanol 70% biji klabet dengan menggunakan tiga pelarut yaitu n-heksan,
etil asetat dan air. Konsentrasi fraksi yang digunakan Fraksi n-heksan konsentrasi
0,18% b/v dan 0,36% b/v, serta fraksi etil asetat konsentrasi 0,22% b/v dan 0,44%
b/v, dan fraksi air konsentrasi 1,20% b/v dan 2,41% b/v. Pengujian menggunakan
visikometer broekfield dengan spindle nomor 62 pada kecepatan 50 rpm. Hasil
yang diperoleh berupa nilai persen aktivitas mukolitik, dianalisis secara statistik
menggunakan uji ANOVA satu arah yang dilanjutkan uji Tukey dengan taraf
kepercayaan 95% untuk mengetahui perbedaan antar kelompok perlakuan. Hasil
penelitian menunjukkan bahwa Fraksi air konsentrasi 2,41% b/v memiliki
aktivitas mukolitik sebanding dengan asetilsistein 0,1%.
Kata Kunci: Biji Klabet (Trigonella foenum-graecum L.), mukolitik, fraksi,
Item Type: | Thesis (Bachelor) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RS Pharmacy and materia medica |
Divisions: | Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi |
Depositing User: | Fakultas Farmasi dan Sains |
Date Deposited: | 09 Oct 2022 07:03 |
Last Modified: | 09 Oct 2022 07:03 |
URI: | http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13572 |
Actions (login required)
View Item |