Uji Aktivitas Ekstrak Etanol 70% Rambut Jagung (Zea Mays L.) Terhadap Penurunan Kadar Trigliserida Darah Pada Hamster Hiperkolesterolemia Dan Hiperglikemia

Permatasari Intannya, Dian dan Priyanto, Priyanto dan Kriana, Efendi (2022) Uji Aktivitas Ekstrak Etanol 70% Rambut Jagung (Zea Mays L.) Terhadap Penurunan Kadar Trigliserida Darah Pada Hamster Hiperkolesterolemia Dan Hiperglikemia. Bachelor thesis, Univerisitas Muhammadiyah Dr Hamka.

[thumbnail of FFS_FARMASI_S03-170261_DIAN INTANNYA PERMATASARI.pdf] Text
FFS_FARMASI_S03-170261_DIAN INTANNYA PERMATASARI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Rambut jagung memiliki manfaat dimana senyawa yang terkandung dapat menurunkan kadar hiperkolesterolemia dan hiperglikemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas ekstrak etanol 70% rambut jagung terhadap penurunan kadar trigliserida darah hamster hiperkolesterolemia dan hiperglikemia. Penelitian ini menggunakan hamster syirian jantan sebanyak 24 ekor yang dikelompokkan menjadi 6 kelompok yang masing-masing kelompok terdiri dari 4 ekor hamster. Kelompok I (kontrol normal), kelompok II (kontrol positif), kelompok III (kontrol negatif), kelompok dosis I (75 mg/kgBB), kelompok dosis II (150 mg/kgBB), kelompok dosis III (300 mg/kgBB). Seluruh kelompok diinduksi aloksan monohidrat dan pakan tinggi kolesterol kecuali kontrol normal. Data penurunan kadar trigliserida dianalisis menggunakan ANOVA satu arah dan dilanjutkan dengan uji tukey. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semua kelompok dosis dapat menurunkan kadar trigliserida darah, dan pada dosis 150 mg/kgBB dan 300 mg/kgBB ekstrak etanol 70% rambut jagung dapat menurunkan kadar trigliserida darah yang sebanding dengan kontrol positif yaitu fenofibrat dengan persentase penurunan sebesar 49,44% dan 62,76%.

Kata kunci: Zea mays, trigliserida, hiperkolesterol, hiperglikemia

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: Fakultas Farmasi dan Sains
Date Deposited: 09 Oct 2022 06:57
Last Modified: 09 Oct 2022 06:57
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/13355

Actions (login required)

View Item View Item