Aktivitas Enzim Digestiva Protein Kasar Cairan Pankreas Dan Usus Ayam Broiler Hasil Presipitasi Bertingkat Ammonium Sulfat 80% Sebagai Bahan Baku Terapeutik

Tivada, Vivi dan Wahyudi, Priyo dan Rahmi, Hanifah (2018) Aktivitas Enzim Digestiva Protein Kasar Cairan Pankreas Dan Usus Ayam Broiler Hasil Presipitasi Bertingkat Ammonium Sulfat 80% Sebagai Bahan Baku Terapeutik. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FFS_FARMASI_S03-190259_VIVI TIVADA AMMRIYANI.pdf] Text
FFS_FARMASI_S03-190259_VIVI TIVADA AMMRIYANI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Enzim adalah senyawa protein yang mempunyai peran mengkatalisis reaksi biokimia. Sumber enzim hewani potensial berasal dari organ digestiva unggas yang mengandung enzim amilase, protease, lipase dan xilanase. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas enzim digestiva protein kasar cairan pankreas dan usus (CPU) ayam broiler dengan penjenuhan bertingkat ammonium sulfat 65-80%. Penelitian ini menggunakan cairan pankreas dan usus (CPU) ayam broiler dari rumah pemotongan ayam di Pisangan, Jakarta Timur. Protein kasar ditentukan kadar protein dengan menggunakan metode Bradford dan aktivitasnya ditentukan dengan metode dinitrosalisilat (DNS) untuk amilase dan xilanase, metode Nakanishi untuk protease, metode Kwon Rhee untuk lipase. Protein kasar cairan pankreas dan usus (CPU) ayam broiler dengan penjenuhan ammonium sulfat 80% diperoleh kadar 0,9847 U/ml dengan aktivitas enzim protease 0,9407 U/ml, enzim xilanase 0,7148 U/ml, enzim lipase 0,1529 U/ml, dan enzim amilase 0,1028 U/ml.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine > RM Therapeutics. Pharmacology
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: Farmasi Farmasi
Date Deposited: 08 Feb 2022 07:41
Last Modified: 26 Aug 2022 03:29
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/12550

Actions (login required)

View Item View Item