Analisis Biaya Menurut Variable Costing Untuk Pengambilan Keputusan Jangka Pendek Dalam Pesanan Khusus Pada PT Spot BAE

Zahra, Siti Zahra dan Subaki, Ahmad Subaki dan Tutuko, Bambang Tutuko (2021) Analisis Biaya Menurut Variable Costing Untuk Pengambilan Keputusan Jangka Pendek Dalam Pesanan Khusus Pada PT Spot BAE. Other thesis, Universitas Muhammadiyah Prof Dr. HAMKA.

[thumbnail of FEB_AKT_1202025176_SITI ZAHRA.pdf] Text
FEB_AKT_1202025176_SITI ZAHRA.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variable costing terhadap pesanan khusus pada PT Spot Bae.
Dalam penelitian ini digunakan metode deskriptif, yaitu metode penelitian dengan cara mengumpulkan data-data sesuai dengan yang sebenarnya kemudian data tersebut disusun, diolah dan dianalisis untuk dapat memberikan gambaran mengenai masalah yang ada.
Variabel yang diteliti adalah variabel X yaitu variable costing sedangkan variabel Y adalah menerima atau menolak pesanan khusus. Teknik pengumpulan data yang digunakan penulis yaitu wawancara dan telaah dokumen. Teknik pengolahan data yang digunakan adalah analisis pengelompokan biaya-biaya, analisis perhitungan variable costing dan analisis perhitungan pendapatan diferensial dan laba diferensial.
Hasil analisis menyatakan bahwa pada tahun 2014 penjualan dengan pesanan khusus sebesar Rp 48.032.250.000, tanpa pesanan khusus sebesar Rp 44.892.250.000 selisihnya sebesar Rp 3.140.000.000. Total biaya variabel dengan pesanan khusus sebesar Rp 23.584.589.820, total biaya variabel tanpa pesanan khusus sebesar Rp 21.688.343.820, selisihnya sebesar Rp 1.896.246.000. Margin kontribusi dengan pesanan khusus sebesar Rp 24.447.660.180, margin kontribusi tanpa pesanan khusus sebesar Rp 23.203.906.180, dan selisihnya sebesar Rp 1.243.754.000.
Sedangkan pada tahun 2015 penjualan dengan pesanan khusus sebesar Rp 55.813.400.000, tanpa pesanan khusus sebesar Rp 48.537.400.000, selisihnya sebesar Rp 7.276.000.000. Total biaya variabel dengan pesanan khusus sebesar Rp 20.645.557.200, total biaya variabel tanpa pesanan khusus sebesar Rp 17.682.941.200, selisihnya sebesar Rp 2.962.616.000. Margin kontribusi dengan pesanan khusus sebesar Rp 35.167.842.800, margin kontribusi tanpa pesanan khusus sebesar Rp 30.854.458.800, dan selisihnya sebesar Rp 4.313.384.000. Bisa dilihat pada tahun 2014 PT Spot Bae mendapat pesanan 78.500 pcs polo t-shirt, selisih margin kontribusinya sebesar Rp 1.243.754.000, dan pada tahun 2015 PT Spot Bae mendapat pesanan 85.600 pcs kemeja kerja, selisih margin kontribusinya sebesar Rp 4.313.384.000.
Dapat disimpulkan bahwa perusahaan lebih baik menerima pesanan khusus, karena semakin banyak pesanan akan semakin menambah laba perusahaan.
Berdasarkan penjelasan di atas disarankan kepada peneliti selanjutnya sebaiknya menambah variabel, dan tempat penelitian.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Akuntansi S1
Depositing User: Akuntansi akuntansi
Date Deposited: 03 Oct 2021 11:57
Last Modified: 03 Oct 2021 11:57
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/11697

Actions (login required)

View Item View Item