VARIASI KONSENTRASI NA CMC, HPMC DAN METIL SELULOSA SEBAGAI BAHAN PENGIKAT PADA FORMULASI TABLET EKSTRAK DAUN MAJA (Aegle marmelos (L.) Correa) SECARA GRANULASI BASAH

Rahmawati, Febilia Dwi dan Prisiska, Fahjar dan Gusmayadi, Inding (2021) VARIASI KONSENTRASI NA CMC, HPMC DAN METIL SELULOSA SEBAGAI BAHAN PENGIKAT PADA FORMULASI TABLET EKSTRAK DAUN MAJA (Aegle marmelos (L.) Correa) SECARA GRANULASI BASAH. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA.

[thumbnail of FS03-220265.pdf]
Preview
Text
FS03-220265.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Daun maja merupakan tanaman yang berasal dari suku Rutaceae, memiliki
kandungan alkaloid yang dapat berkhasiat sebagai antidiabetes. Pada penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi bahan pengikat Na-CMC, HPMC,
dan Metil Selulosa pada formula tablet ekstrak daun maja secara granulasi basah
yang dapat memenuhi persyaratan secara farmasetika. Pada penelitian ini dibuat 9
formula dengan masing-masing pengikat dibuat 3 konsentrasi yaitu Na-CMC 1%,
3%, 5%, HPMC 2%, 3,5%, 5%, Metil Selulosa 1%, 3% dan 5%. Parameter yang
diamati untuk melakukan uji evaluasi tablet meliputi kekerasan, kerapuhan, dan
waktu hancur tablet. Hasil evaluasi kekerasan tablet dengan pengikat Na-CMC
3,30-5,24 kg, HPMC 3,60-4,88 kg, Metil Selulosa 4,51-5,92 kg. Hasil evaluasi
kerapuhan tablet dengan pengikat Na-CMC 0,33-0,73%, HPMC 0,40-0,65%,
Metil Selulosa 0,22-0,46%. Sedangkan hasil evaluasi waktu hancur tablet dengan
pengikat Na-CMC 4,30-10,22 menit, HPMC 5,25-9,35 menit, Metil Selulosa 8,22-
11,10 menit. Hasil evaluasi dianalisa statistik ANOVA dua arah dengan taraf
kepercayaan 95% (=0,05) diperoleh nilai sig sebesar 0,000 <0,05 kemudian
dilanjutkan dengan uji Tukey HSD yang menunjukkan terdapat perbedaan
bermakna pada tiap formulanya. Simpulan penelitian ini bahwa semakin tinggi
konsentrasi pengikat yang digunakan maka semakin keras tablet yang dihasilkan,
semakin lama waktu hancur tablet maka semakin kecil kerapuhan yang dihasilkan
dan akan mempengaruhi sifat fisik tablet.
Kata kunci : Daun Maja, Variasi Konsentrasi, Tablet, Na-CMC, HPMC, Metil
Selulosa.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: R Medicine
R Medicine > RS Pharmacy and materia medica
Divisions: Fakultas Farmasi dan Sains > Farmasi
Depositing User: libffs libffs libffs
Date Deposited: 02 Apr 2023 10:42
Last Modified: 02 Apr 2023 10:42
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21893

Actions (login required)

View Item View Item