Analisis Kesiapsiagaan Masyarakat Pasca Tsunami Selat Sunda di Kecamatan Carita Kabupaten Pandeglang

Putri, Andini Maulida dan Sya'ban, Ali (2020) Analisis Kesiapsiagaan Masyarakat Pasca Tsunami Selat Sunda di Kecamatan Carita Kabupaten Pandeglang. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka.

[thumbnail of FKIP_PENDIDIKAN GEOGRAFI_1601095027_ANDINI PUTRI MAULIDIA.pdf]
Preview
Text
FKIP_PENDIDIKAN GEOGRAFI_1601095027_ANDINI PUTRI MAULIDIA.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kesiapsiagaan masyarakat pasca tsunami Selat Sunda di Kecamatan Carita Kabupaten Pandeglang. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Kepala Keluarga yang ada di Kecamatan Carita. Banyaknya sampel pada penelitian ini didapat berdasarkan populasi terjangkau yaitu sebanyak 456 KK, sehingga jumlah sampel pada penelitian ini adalah 82 KK. Penetapan lokasi sampling menggunakan purposive sampling, sedangkan analisis hasil data menggunakan analisis indeks berdasarkan parameter yang digunakan yaitu Pengetahuan dan sikap (KA), rencana tanggap darurat (EP), sistem peringatan dini (WS), dan mobilisasi sumber daya (RMC). Dari perhitungan angka indeks per paramater, selanjutnya mengukur tingkat kesiapsiagaan dengan rumus sebagai berikut : Indek gabungan ditimbang = (0,45×KA) + (0,35×EP) + (0,15×RMC) + (0,05×WS). Hasil penelitian diketahui bahwa, pengetahuan dan sikap masyarakat mempunyai nilai indeks sebesar 60 termasuk dalam kategori hampir siap, Rencana tanggap darurat mempunyai nilai indeks sebesar 70 termasuk kedalam kategori siap. Sistem peringatan dini mempunyai nilai indeks sebesar 60 termasuk kedalam kategori hampir siap, Serta mobilisasi sumber daya mempunyai nilai indeks sebesar 51 termasuk kedalam kategori kurang siap. Berdasarkan hasil pembahasan dari perhitungan nilai indeks per parameter, kemudian dihitung kembali menggunakan perhitungan indeks gabungan ditimbang yang berfungsi untuk mengetahui tingkat kesiapsiagaan masyarakat, didapat nilai indeks sebesar 62. Sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat kesiapsiagaan masyarakat terhadap bencana tsunami di Kecamatan Carita termasuk dalam kategori hampir siap.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: L Education
Q Science > QE Geology
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Geografi
Depositing User: libfkip libfkip libfkip
Date Deposited: 02 Jul 2022 08:57
Last Modified: 02 Jul 2022 08:57
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15684

Actions (login required)

View Item View Item