Pengembangan Insrumen Tes Berbasis HOTS Pokok Bahasan Bangun Datar dan Bangun Ruang Kelas VI SDN Susukan 01 Pagi

Utamy, Fauziyyah Ary dan Wahidin, Wahidin (2020) Pengembangan Insrumen Tes Berbasis HOTS Pokok Bahasan Bangun Datar dan Bangun Ruang Kelas VI SDN Susukan 01 Pagi. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka.

[thumbnail of FKIP_PGSD_1601025217_FAUZIYYAH ARY UTAMI.pdf]
Preview
Text
FKIP_PGSD_1601025217_FAUZIYYAH ARY UTAMI.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui langkah pengembangan instrumen tes HOTS dan menghasilkan soal tes HOTS berbentuk uraian berdasarkan kriteria dalam kualitas instrumen tes. Kriteria tersebut yaitu validitas, reliabilitas, tingkat kesukaran, dan daya pembeda. Sehingga digunakan untuk mengukur kemampuan HOTS peserta didik kelas VI SDN Susukan 01 Pagi pokok bahasan bangun datar dan bangun ruang. Penelitian ini merupakan suatu jenis penelitian pengembangan (Research and Development). Prosedur pengembangan yang digunakan yaitu menggunakan pengembangan desain formatif oleh Tessmer yang terdiri dari beberapa tahap, yaitu tahap preliminary, tahap self evaluation, tahap prototyping, dan tahap field test. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini yaitu peserta didik kelas VI SDN Susukan 01 Pagi. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan tes. Instrumen yang digunakan adalah instrumen tes dan lembar validasi. Lembar validasi dinyatakan valid diketahui dari hasil penilaian validator yang menyatakan instrumen tes yang dikembangkan sudah baik (sesuai dengan kurikulum dan materi), konstruk (sesuai dengan indikator HOTS), dan bahasa (sesuai dengan penggunaan EYD yang baik dan benar). Berdasarkan hasil tahap prototype dan tahap field test diperoleh hasil instrumen tes yang sesuai yaitu valid dan reliabel serta memiliki tingkat kesukaran tes dan daya pembeda secara keseluruhan tergolong baik. Instrumen tes dinyatakan valid dengan melihat nilai Va yang dihasilkan adalah 3,72 tergolong kategori vaid. Reliabilitas instrumen tes dinyatakan reliabel berdasarkan analisis instrumen test yang diperoleh yaitu 0,96 dengan interpretasi yang tinggi. Pada analisis tingkat kesukaran instrumen dapat diketahui dengan kategori soal mudah dan sedang. Sedangkan pada analisis daya pembeda dapat diketahui bahwa tidak ada daya pembeda yang sangat buruk, sehingga dapat menghasilkan instrumen tes yang baik dengan jumlah soal sebanyak 20 butir soal.

Item Type: Thesis (Bachelor)
Subjects: L Education
Skripsi
Divisions: Fakultas Keguruan & Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: libfkip libfkip libfkip
Date Deposited: 28 Jun 2022 03:52
Last Modified: 28 Jun 2022 03:52
URI: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15364

Actions (login required)

View Item View Item