%0 Thesis %9 Bachelor %A Ibrahim, Bungsu %B Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik : Ilmu komunikasi %D 2021 %F repository:29911 %I Universitas Muhammadiyah Prof Dr HAMKA %T Analisis Isi Kualitatif Pesan Hijrah Dalam Film Zharfa Karya Feri Gumpa 2019 %U http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/29911/ %X Di awal milenium baru ini, tampaknya ada semangat baru dalam industri perfilman Indonesia, khususnya untuk film-film bertema religi. Di kalangan masyarakat ada sebuah gerakan hijrah yang dimana mereka mentransformasikan gerakan hijrah ini melalui sebuah film yang bergenre religi. Salah Satu Film tersebut adalah film Zharfa. Film ini banyak mengandung tanda-tanda yang memiliki makna pesan hijrah di dalamnya. Penelitian ini ingin mengetahui bagaimana pesan hijrah dalam film Zharfa menurut analisis isi kualitatif. Teori yang digunakan dalam penelitian ini yaitu teori media baru (new media). Dengan demikian maka peneliti mengumpukan beberapa Scene untuk dianalisis dengan menggunakan konsep analisis isi. Sehingga mendapatkan pesan hijrah yang terkandung dalam film Zharfa tersebut. Metodologi penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian yaitu deskriptif, metode yang digunakan dalam peneltian ini yaitu metode analisis isi kualitatif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, dokumentasi dan wawancara. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis isi yang disampaikan dalam bentuk lambang yang terdokumentasi atau dapat didokumentasikan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa dalam film Zharfa peneliti menemukan ada 7 Scene yang mengandung pesan hijrah yang mewakili konsep di dalam teori media baru (new media). Sehingga peneliti menemukan pesan Hijrah yang terkandung dalam film Zharfa yaitu ikhlas, menutup aurat, lemah lembut, nasehat, menyeru kepada kebajikan, tidak mengulangi kesalahan kejujuran