%0 Thesis %9 Bachelor %A Nurmayasari, Nurmayasari %A Pahriyani, Ani %A Yuliasari, Ida %B Fakultas Farmasi dan Sains %D 2021 %F repository:21661 %I Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA %T POTENSI INTERAKSI OBAT PADA PASIEN GERIATRI DENGAN HIPERTENSI RAWAT JALAN DIRUMAH SAKIT ISLAM JAKARTA PONDOK KOPI PERIODE JULI-DESEMBER 2019 %U http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21661/ %X Seiring dengan bertambahnya usia, tubuh akan memberikan reaksi berbeda terhadap suatu obat dikarenakan masalah kesehatan serta daya tahan tubuh semakin menurun, sehingga dibutuhkan terapi yang tepat untuk mengatasi penyakit atau komplikasi yang dialami pasien usia lanjut. Salah satu penyakit yang banyak dialami pasien lanjut usia ialah hipertensi. Hipertensi merupakan penyakit tidak menular yang menjadi permasalahan kesehatan di seluruh dunia dikarenakan prevalensinya tinggi. Hipertensi juga sering dikatakan Silent Killer, dikarenakan penderita hipertensi mengalami kejadian tanpa gejala. Tujuan dari penelitian mengidentifikasi potensi interaksi obat, mekanisme interaksi obat, dan tingkat signifikansi obat pada pasien geriatri dengan hipertensi rawat jalan di Rumah Sakit Islam Jakarta Pondok Kopi Periode Juli-Desember 2019. Penelitian yang dilakukan menggunakan metode purposive random sampling dengan pengambilan data secara deskriptif rektospektif dari rekam medik. Hasil penelitian menunjukan bahwa dari 82 pasien yang memenuhi kriteria inklusi dengan jumlah kasus 105 kejadian interaksi obat. Potensi interaksi obat yang terjadi sebanyak 75,21%, dengan mekanisme interaksi obat terbanyak yaitu secara farmakodinamik sebesar 79,05% dan secara farmakokinetik sebesar 20,95%. Berdasarkan tingkat signifikansi interaksi obat terbanyak yaitu moderat sebesar 75,24% dan mayor sebesar 13,34%. Kata Kunci: Geriatri, Hipertensi, Interaksi Obat, RSIJ Pondok Kopi.