@phdthesis{repository21539, school = {Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA}, title = {UJI TOKSISITAS SUBAKUT EKSTRAK ETANOL 70\% DAUN JAMBLANG (Syzygium cumini L.) TERHADAP PEMERIKSAAN SGOT SGPT DAN MAKROPATOLOGI HEPAR TIKUS PUTIH (Rattus norvegicus)}, year = {2020}, url = {http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/21539/}, abstract = {Daun jamblang adalah tanaman yang memiliki beberapa khasiat seperti antioksidan dan antidiabetes. Namun keamanan dari tanaman daun jamblang sebagai obat belum dapat dibuktikan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya hubungan dosis dan toksisitas subakut tanaman daun jambalang dengan parameter pemeriksaan SGOT, SGPT dan Makropatologi Hepar pada Tikus Putih (Rattus norvegicus L.). Penelitian ini menggunakan hewan coba tikus (Rattus norvegicus L.). Kelompok 1 sebagai kelompok kontrol normal yang diberi NaCMC 0,5\%. Kelompok 2, 3 dan 4 diberikan ekstrak daun jamblang dengan dosis 400 mg/kgBB, 800 mg/kgBB dan 1600 mg/kgBB. Pemberian suspensi ekstrak daun jamblang diberikan setiap hari selama 28 hari. Data dianalisis dengan menggunakan ANOVA satu arah. Hasil pemeriksaan nilai kadar SGOT dan SGPT tidak ada perbedaan (P{\ensuremath{>}}0,05) dan pada pengamatan makropatologi tidak ditemukan faktor kerusakan organ hati. Sehingga dapat disimpulkan pemberian eskstrak daun jamblang selama 28 hari tidak menimbulkan peningkatan kadar SGOT dan SGPT serta tidak menimbulkan efek toksik pada hati tikus putih. Kata Kunci: Daun Jamblang (Syzygium cumini L.), Toksisitas Subakut, Makropatologi, SGO, SGPT.}, author = {Apriliyanti, Imas and Efendi, Kriana and Maharadingga, Maharadingga} }