%D 2020 %T PENGARUH VARIASI WAKTU EKSTRAKSI TERHADAP KADAR ALKALOID TOTAL DAN KAFEIN PADA EKSTRAK ETANOL 70% DAUN KOPI ARABIKA (Coffea arabica) YANG DIEKSTRAKSI DENGAN METODE ULTRASONIK %I Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA %X Daun Kopi Arabika (Coffea arabica) mengandung senyawa alkaloid dan kafein. Senyawa tersebut dapat di ekstraksi dengan metode ultrasonik menggunakan parameter waktu. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variasi waktu ultrasonik terhadap perolehan kadar alkaloid total dan kafein pada ekstrak etanol 70% dari daun kopi arabika. Variasi waktu yang digunakan untuk melihat pengaruh waktu terhadap kadar alkaloid total dan kafein yaitu 10 menit, 20 menit, dan 30 menit. Penetapan kadar alkaloid total menggunakan metode gravimetri dan kadar kafein menggunakan metode spektrofotometri UV. Pengukuran absorbansi kafein diukur pada panjang gelombang 273,40 nm. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa variasi waktu ekstraksi dapat mempengaruhi perolehan kadar alkaloid total dan kafein pada ekstrak etanol 70% daun kopi arabika. Hasil terbaik didapatkan pada waktu 30 menit dengan hasil kadar total alkaloid 20,8692 ± 0,62% ekstrak dan kadar kafein yang didapat 194,22 ± 9,75%. Data kadar alkaloid total dan kafein yang diperoleh dianalisis secara deskriptif. Kata Kunci: Daun Coffea arabica, Ultrasonik, Alkaloid Total, Kafein. %A Putri Anggraini Supama %A Hariyanti Hariyanti %A Landyyun Rahmawan Sjahid %L repository20844