%X Jamaican Pepper (Piper hispidum Sw.) merupakan tumbuhan liar yang termasuk keluarga Piperaceae dan merupakan salah satu jenis tumbuhan invasif. Berdasarkan penelitian sebelumnya, dilaporkan bahwa Piper hispidum Sw. digunakan untuk menyembuhkan luka dan mengobati gejala leishmaniasis kulit. Tumbuhan tersebut memiliki penyebaran yang luas di wilayah hutan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar total fenol dan aktivitas antioksidan pada perbedaan vegetasi terbuka dan ternaung salah satunya di hutan Desa Gunung Malang. Metode ekstraksi menggunakan ultrasonik, digunakan asam galat sebagai pembanding pada pengujian fenol dan metode DPPH untuk pengujian antioksidannya. Kandungan total fenol ekstrak etanol 70% daun P. hispidum Sw. yang ternaung lebih tinggi yaitu sebesar 17,4475 mg GAE/g sampel dibandingkan dengan yang terbuka yaitu sebesar 12,6137 mg GAE/g sampel. Hasil penelitian didapatkan bahwa uji aktivitas antioksidan pada ekstrak hutan terbuka dengan nilai IC50 sebesar 94,9269 ppm dan hutan ternaung sebesar 95,4425 ppm serta asam galat sebagai pembanding sebesar 7,9729 ppm. Dapat disimpulkan bahwa perbedaan vegetasi terbuka dan ternaung menghasilkan kadar total fenol pada ekstrak etanol 70% daun P. hispidum Sw. yang sedikit berbeda. P. hispidum Sw. memiliki aktivitas di bawah pembanding, dan termasuk antioksidan dengan aktivitas kuat. Kata Kunci : Piper hispidum Sw., Fenol, Antioksidan, Hutan terbuka, Hutan ternaung %A Ulfa Fauziah Ramadhany %A Rindita Rindita %A Vivi Anggia %L repository18278 %D 2020 %T PENENTUAN KADAR FENOL TOTAL DAN AKTIVITAS ANTIOKSIDAN EKSTRAK ETANOL 70 % DAUN JAMAICAN PEPPER (Piper hispidum Sw.) BERDASARKAN PERBEDAAN VEGETASI TERBUKA DAN TERNAUNG DI HUTAN DESA GUNUNG MALANG, BOGOR JAWA BARAT %I Universitas Muhammadiyah Prof . DR. HAMKA