@phdthesis{repository17445, month = {August}, title = {Pengembangan Ebook Berbasis Multipel Representasi Pada Mata Pelajaran Fisika SMA Kelas X}, school = {Universitas Prof.Dr. Hamka}, year = {2020}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan media pembelajaran berupa aplikasi ebook yang berisi materi pembelajaran fisika kelas X. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan atau Research and Development (R\&D) dengan menggunakan model ADDIE. Penelitian ini dilaksanakan di SMAN 1 Siantan pada peserta didik kelas X MIA 2, SMAN 1 Palmatak pada peserta didik kelas X IPA 1, dan SMKN 4 Arung Hijau pada peserta didik kelas X TKJ. Uji coba skala kecil dilakukan pada peserta didik SMAN 1 Palmatak kelas X IPA 1 dengan jumlah peserta didik 15 orang. Uji coba skala besar dilakukan pada peserta didik SMAN 1 Palmatak kelas X IPA 1 dengan jumlah peserta didik 25 orang, SMAN 1 Siantan kelas X MIA 2 dengan jumah peserta didik 26 orang, dan SMKN 4 Arung Hijau kelas X TKJ dengan jumlah peserta didik 9 orang. Pengumpulan data diperoleh menggunakan angket skala likert. Data yang diperoleh ialah data kuantitatif berupa jumlah persentase kelayakan media yang dikembangkan dan data kualitatif berupa komentar dan saran perbaikan yang diberikan responden. Pada uji kelayakan oleh ahli materi memperoleh persentase sebesar 92,66\%. Uji kelayakan oleh ahli media memperoleh persentase sebesar 76,06\%. Persentase yang diperoleh melalui uji coba skala kecil yaitu sebesar 82,13\%. Sedangkan untuk uji coba skala besar memperoleh persentase sebesar 82,26\%. Maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran yang telah dikembangkan oleh peneliti dapat dikatakan layak untuk digunakan.}, url = {http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/17445/}, author = {Rodhiah, Salsa Ariani and Roza, Liszulfah} }