relation: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15586/ title: Hubungan Status gizi dengan Tekanan Darah Remaja di SMAN 5 Bekasi Tahun 2016 creator: Fazriyati, Rina creator: Faridi, Ahmad creator: Rahayu, Leni Sri subject: Q Science (General) description: Besarnya jumlah penduduk kelompok remaja akan sangat mempengaruhi pertumbuhan penduduk di masa yang akan datang. Saat ini Indonesia menghadapi masalah gizi ganda, yaitu masalah gizi kurang dan gizi lebih. Pada remaja hipertensi juga merupakan suatu masalah, oleh karena remaja yang mengalami hipertensi dapat terus berlanjut pada usia dewasa dan memiliki risiko morbiditas dan mortalitas yang lebih tinggi. Walaupun prevalensi secara klinis sangat sedikit pada anak dan remaja di banding pada dewasa, namun cukup banyak bukti yang bahwa hipertensi esensial pada orang dewasa dapat berawal pada masa kanak-kanak dan remaja. Penelitian dilaksanakan pada bulan Agustus 2016 di SMAN 5 Bekasi. Metode penelitian menggunakan desain cross sectional. Pengambilan sampel dengan teknik sampel Purposive Sampling dan didapatkan sampel berjumlah 515 orang. Variabel dependen yaitu Tekanan Darah Remaja. Sedangkan variabel independen yaitu karakteristik remaja (usia dan jenis kelamin), danStatus gizi remaja. Hasil penelitian ini adalah ada hubungan antara Status Gizi dengan Tekanan darah remaja (p=0,000). date: 2016 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: id identifier: http://repository.uhamka.ac.id/id/eprint/15586/1/FIKES_GIZI_1205025066_RINA%20FAZRIYATI.pdf identifier: Fazriyati, Rina dan Faridi, Ahmad dan Rahayu, Leni Sri (2016) Hubungan Status gizi dengan Tekanan Darah Remaja di SMAN 5 Bekasi Tahun 2016. Bachelor thesis, Universitas Muhammadiyah Prof. DR. Hamka.