%D 2016 %T Strategi Manajemen ANTV dalam Meraih Penonton Melalui Tayangan Serial India. %I Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka %X Stasiun Televisi ANTV adalah salah satu stasiun televisi swasta yang ada di Indonesia dengan berbagai program acara yang ditayangkan. Semua media televisi khususnya media televisi ANTV sangat bergantung pada jumlah penonton, karena semakin meningkat jumlah penonton maka semakin besar rank atau rating. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi manajemen ANTV dalam meraih penonton melalui tayangan serial India. Selain itu juga untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi strategi manajemen ANTV dalam meraih penonton melalui tayangan serial India. Penelitian menggunakan teori strategi manajemen dan konsep strategi dan komunikasi pemasaran (marketing communication). Penelitian ini menggunakan paradigma konstruktivisme dan pendekatan kualitatif dengan metode penelitian studi kasus. Informan penelitian ini adalah GM Marketing dan Corporate Communication ANTV sebagai informan kunci, Founter Kanetindonesia.com sebagai informan tambahan dan juga Maritsa Naufan sebagai penonton serial India. Hasil penelitian menggambarkan bahwa Strategi Manajemen yang dilakukan ANTV untuk meraih penonton yaitu dengan cara menetapkan perencanaan, tayangan dan evaluasi. Perencanaan dilakukan dengan menetapkan target ANTV terhadap tayangan serial India, menyajikan program dan melakukan promosi. Faktor-faktor yang mempengaruhi strategi manajemen ANTV dalam meraih penonton melalui tayangan serial India yaitu faktor pemilihan strategi yang tepat dengan mendatangkan para pemain serial India ke Indonesia. Penelitian selanjutnya disarankan mengkaji tentang hubungan motivasi dan pola menonton, guna untuk memperkaya literatur penelitian Ilmu Komuikasi khususnya dalam bidang penyiaran. %A Dedy Prasetyo %A Sri Mustika %A Farhan Muntafa %L repository15235